Senin 10 Jul 2023 04:21 WIB

Duel 'North West Derby' MU Vs Liverpool Terjadi demi Ikat Bintang La Liga

Atletico Madrid saat ini dikabarkan dalam kondisi kesulitan keuangan.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Andri Saubani
 Marcos Llorente dari Atletico beraksi selama babak 16 besar Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua antara Chelsea FC dan Atletico Madrid di London, Inggris, 17 Maret 2021. Chelsea menang agregat 3-0. Buka
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL
Marcos Llorente dari Atletico beraksi selama babak 16 besar Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua antara Chelsea FC dan Atletico Madrid di London, Inggris, 17 Maret 2021. Chelsea menang agregat 3-0. Buka

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Dua tim raksasa Liga Primer Inggris Manchester United (MU) dan Liverpool dilaporkan mengincar tanda tangan gelandang tengah Atletico Madrid, Marco Llorente, pada bursa transfer musim panas 2023. Menurut laporan Fichajes dilansir Caught Offside, Ahad (9/7/2022), gelandang berusia 28 tahun itu berada di radar dua tim Liga Primer dan salah satu dari mereka mungkin bakal segera mendatangkan Llorente dalam beberapa pekan mendatang.

Atletico Madrid sedang mengalami kesulitan keuangan saat ini dan menjual gelandang serbaguna dapat meringankan masalah keuangan klub. Adapun biaya sekitar 60 juta euro disebut dapat menyelesaikan kesepakatan kepindahan Marcos Llorente ke Inggris.

Baca Juga

Llorente cukup fleksibel untuk bermain di beberapa posisi dan dia bisa menjadi opsi yang berguna bagi pasukan Erik ten Hag pun Juergen Klopp. Pesepak bola kelahiran Madrid merupakan sosok petarung. Ia bekerja keras dalam mencari bola dan tak segan terilabt duel sengit dengan pemain lawan, pun berkontribusi secara ofensif.

Liverpool telah mengontrak Dominik Szoboszlai dan Alexis Mac Allister musim panas ini. Adapun, Llorente diklaim bisa menyelesaikan pembangunan kembali lini tengah the Anfield Gank.

Di lain sisi, Manchester United juga perlu menambah kualitas lini tengah. Llorente bisa menjadi peningkatan bagi pemain seperti Fred dan Scott McTominay demi menemani Casemiro.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement