Senin 10 Jul 2023 18:30 WIB

Kadishub DKI: ITF Sunter Jadi Lahan Parkir JIS

Kadishub DKI sebut ITF Sunter bisa menjadi lahan parkir untuk JIS

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Bilal Ramadhan
Suasana Tempat Pengolahan Sampah Terpadu Kota (TPST) Sunter. Dishub DKI : ITF Sunter Jadi Lahan Parkir JIS
Foto: Republika/Imas Damayanti
Suasana Tempat Pengolahan Sampah Terpadu Kota (TPST) Sunter. Dishub DKI : ITF Sunter Jadi Lahan Parkir JIS

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Proyek Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter, Jakarta Utara sudah mangkrak sejak 2012. Namun kini, tempat tersebut dijadikan lahan parkir demi kelancaran acara Piala Dunia U-17.

Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan ITF Sunter menjadi lahan parkir karena bisa menampung ratusan kendaraan roda empat maupun roda dua. "Nanti di ITF Sunter mampu menampung 150 kendaraan roda empat dan sekitar 200 kendaraan roda dua," kata Syafrin di Balai Kota, Jakarta Pusat pada Senin (10/7/2023).

Baca Juga

Sebelumnya diketahui, Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Ajang Piala Dunia U-17 ini bakal digelar di Indonesia pada 10 November sampai 2 Desember 2023 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. Dalam hal ini, Dinas Perhubungan (Dishub) akan menambah dua kantong parkir.

"Di ujung jalan di Kampung Bambu, Papango, Jakarta Utara akan disiapkan lokasi parkir untuk pengunjung yang akan masuk ke JIS. Jadi itu akan disiapkan dalam waktu dekat," kata Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo kepada wartawan di JIS, Jakarta Utara pada Selasa (4/7/2023).

Kemudian, ia menjelaskan lahan parkir di Kampung Bambu sekitar 5.000 meter yang akan dioptimalkan. Lahan parkir ini merupakan tambahan selain yang ada di Ancol. Tidak hanya itu, nantinya Dishub DKI akan menambahkan kantong parkir di ITF Sunter.

"Juga nanti di depan sini diperuntukkan untuk ITF itu akan full menjadi lokasi parkir. Jadi, akan ada tambahan lokasi parkir," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement