Senin 17 Jul 2023 00:33 WIB

Mantan Juara Dunia MotoGP Sarankan Marc Marquez Pensiun Saja

Gardner merasa miris melihat Marquez setelah menderita banyak cedera.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Pembalap tim Repsol Honda di MotoGp Marc Marquez.
Foto: EPA-EFE/NUNO VEIGA
Pembalap tim Repsol Honda di MotoGp Marc Marquez.

REPUBLIKA.CO.ID, WOLLONGONG -- Pembalap Repsol Honda Marc Marquez berada dalam posisi terpuruk. Karier Marquez terjun bebas dengan cepat setelah mengalami kecelakaan dan cedera serius.

Ia kesulitan menemukan kepiawaiannya dalam mengarungi lintasan sirkuit. Banyak yang memberikan dan spekulasi mengenai masa depan Marquez di MotoGP.

Baca Juga

Termasuk komentar dari mantan juara dunia, Wayne Gardner. Pembalap asal Australia yang menjadi juara dunia pada 500cc pada tahun 1987 ini mengatakan solusi terbaik untuk Marquez adalah pensiun.

Gardner merasa miris melihat Marquez setelah menderita cedera berulang. Ia selalu kembali cedera ketika kembali ke arena balapan.

Gardner lalu mengenang di eranya bagaimana kondisi pembalap ketika mengalami kecelakaan enam kali dalam satu tahun. Menurut dia, biasanya pembalap akan mengalami cedera serius.

Sekarang ini, kata Gardner dengan peralatan yang lebih canggih, pembalap akan lebih sedikit mengalami cedera, tapi lebih sering kecelakaan. Ia menilai ada pengaruh signifikan kepada pembalap ketika sering kali terlibat kecelakaan.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement