Rabu 19 Jul 2023 06:10 WIB

Kapanewon Dlingo Kesulitan Air, Polres Bantul dan PMI Salurkan 15 Ribu Liter Air

Alat pompa sumur untuk mengalirkan air mengalami kerusakan.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Yusuf Assidiq
Polisi mendistribusikan air bersih untuk warga (ilustrasi)
Foto: Dok. Polsek Cineam.
Polisi mendistribusikan air bersih untuk warga (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL -- Sebagian warga masyarakat di wilayah Kapanewon Dlingo, Kabupaten Bantul, DIY, mengalami kesulitan air bersih. Di antaranya Padukuhan Gayam dan Padukuhan Maladan di Kalurahan Jatimulyo.

Selain itu, Padukuhan Pancuran di Kalurahan Terong. Menurut Lurah Terong, Sugiyono, kekurangan air bersih di wilayahnya bukan karena dampak musim kemarau. Namun hal ini disebabkan alat pompa sumur untuk mengalirkan air ke bak penampungan mengalami kerusakan.

"Kenapa di wilayah Terong ini sudah memerlukan droping air, sebenarnya bukan dampak karena musim kemarau atau kekeringan. Akan tetapi ada sumurnya, hanya saja pompanya itu rusak," katanya.

Akibat kerusakan itu sudah sekitar empat bulan bak penampungan kosong. Sehingga warga masyarakat kesulitan untuk mendapatkan air.