Ahad 23 Jul 2023 14:15 WIB

Gibran Peroleh Baju Hitam-Putih Khusus dari Ganjar Pranowo

Ganjar mengaku senang melihat antusiasme para kader partai moncong putih.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Fernan Rahadi
Ganjar dan Gibran di acara jalan sehat di Puacangsawit, Jebres, Solo, Ahad (23/7/2023).
Foto: Republika/Alfian Choir
Ganjar dan Gibran di acara jalan sehat di Puacangsawit, Jebres, Solo, Ahad (23/7/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengungkapkan dirinya mendapatkan baju hitam putih khusus dari bakal calon presiden PDIP Ganjar Pranowo.  Putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut mengatakan baju yang diberikan Ganjar dijahitkan langsung untuk dirinya. 

"Kemarin ini yang ngasih langsung pak Ganjar, dijahitkan langsung beliau," kata Gibran usai mendampingi Ganjar di acara jalan sehat, Ahad (23/7/2023).

Baca Juga

Ia mengaku bahwa baju tersebut diberikan kepada dirinya ketika mendampingi jalan sehat di Bogor beberapa waktu lalu. "Iya (waktu di Bogor)," katanya. 

Sementara itu, Ganjar juga mengatakan hal yang sama. Ia mengatakan bahwa meski sudah diberikan kemarin baju tersebut baru dipakai sekarang. "Iya, kemarin di Bogor sama saya terus kemudian pada pakai itu. Tetapi baru dipakai sekarang," katanya. 

Ditanya apakah baju tersebut akan digunakan khusus untuk dirinya ketika kampanye dan mem-branding citranya, Ganjar enggan menjawab. Ia malah bertanya balik kepada awak media. "(Branding?) Kalau kamu setuju tak bikin," katanya. 

Selain itu, Ganjar mengaku senang melihat antusiasme dari para kader partai moncong putih tersebut. "Saya melihat ke arah sana buntutnya tidak kelihatan. Saya melihat kepalanya banyak sekali, kakinya gak keliatan, coba angkat kakinya," kata Ganjar berkelakar, Ahad (23/7/2023). 

"Bapak-ibu, kita akan jalan sehat untuk menyehatkan biar sehat fisik sehat, pikirannya nanti sehat dalam bergerak. Dan indikasi dalam pergerakan dalam kekuatan kita ya betul betul sehat, buktinya ini," katanya. 

Pihaknya juga mengatakan bahwa bahwa jalan sehat ini adalah unjuk kekuatan massa secara riil. Ia pun berharap agar para kader yang mengikuti acara pagi ini sehat. "Kawan-kawan caleg sudah menyiapkan dan ternyata kekuatan dari masing-masing caleg diwujudkan dalam jumlah massa riil yang akan memilih," katanya. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement