Selain Mbah Maimoen, Jasad Ulama Indonesia Ini Juga Masih Utuh
RUMAHBERKAH—Jasad Ulama Indonesia, yakni KH. Maimoen Zubair dipastikan masih dalam keadaan utuh. Hal itu diungkapkan penggali makam yang menyatakan bahwa jasad Mbah Moen masih ada (utuh).
‘Maujud, maujud. Syaikh Maimoen maujud,” ujarnya dalam bahasa Arab, Ahad (23/7), melalui video yang beredar dan dikutip Rumah Berkah Channel. “Ada, masih ada. (Jenazah) Syaikh Maimoen masih ada,” demikian kira-kira terjemahannya dalam bahasa Indonesia.
Sebagaimana diketahui, KH Maimoen Zubair wafat pada Hari Selasa dini hari, tanggal 5 Agustus 2019 di Makkah Al-Mukarramah. Dan penulis saat itu juga berangkat menunaikan ibadah haji sebagai petugas haji di bagian media center haji (MCH) 2019.
Saat akan dimakamkan, suasana begitu mendung, seolah alam pun turut bersedih atas wafatnya salah seorang ulama besar. Banyak jamaah haji di Masjidil Haram pun turut kaget dengan peristiwa alam saat ini. Sebab, suhu yang biasanya panas dan mencapai 48 derajat Celsius, saat wafatnya Mbah Maimoen, suasana mendung, bahkan sempat hujan.
Baca Berita Terkait:
Subhanallah, Jasad Mbah Moen Masih Utuh
Sahabat Rumah Berkah,
Sebagaimana kita ketahui bersama, Maqbarah Ma’la merupakan komplek kuburan tertua yang ada di Kota Makkah. Jaraknya sekitar 1-1,5 km dari Masjidil Haram. Di komplek pemakaman ini, terdapat jasad suci nan mulia, Khadijah Al-Kubra binti Khuwailid, istri Rasulullah SAW.
Selain itu, makam ulama Indonesia, pengarang kitab Nasha’ihul Ibad, Tanqihul Qaul al-Hatsis, Maraqil ‘Ubudiyah, dan lainnya, yakni Syekh Nawawi Al-Bantani al-Jawi, diketahui juga dimakamkan di Ma’la. Beliau adalah ulama besar, dan kakek buyut dari Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin.
Syekh Nawawi Al-Bantani Al-Jawi, begitu harum namanya. Banyak ulama dan kyai di Indonesia yang belajar dengannya. Karenanya, beliau sangat popular dan dikagumi banyak umat.
Diceritakan bahwa, dulunya pemerintah Arab Saudi berencana untuk membongkar makam dan memindahkan tulang-tulang jenazah yang dimakamkan tersebut ke tempat lain. Namun, saat dilakukan penggalian, ternyata terdapat sejumalh jenazah yang jasadnya masih utuh, dan salah satunya adalah Syekh Nawawi Al-Bantani Al-Jawi. Akhirnya jasad beliau tidak jadi dipindahkan.
Sekian tahun kemudian, peristiwa serupa Kembali dilakukan. Pembongkaran dan pemindahan jenazah orang-orang yang berada di Maqbarah Ma’la akan dipindahkan ke tempat lain. Dan lagi-lagi, kuasa Allah, saat digali, jenazah Syaikh Nawawi Al-Bantani Al-Jawi juga masih utuh. Sehingga diputuskan untuk tidak jadi dipindahkan.
(Sya/RB)