Rabu 26 Jul 2023 17:55 WIB

Ulasan Film Haunted Mansion: Horor, Kocak, dan Ada Sisipan Kisah Pilu

Meski bergenre horor, film Haunted Mission bisa ditonton usia 13 ke atas.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Salah satu adegan di film Haunted Mansion.
Foto: Walt Disney Pictures
Salah satu adegan di film Haunted Mansion.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang dokter perempuan bernama Gabbie (Rosario Dawson) dan putranya yang masih berusia sembilan tahun, Travis (Chase W Dillon), pindah ke New Orleans untuk memulai hidup baru. Mereka membeli sebuah rumah besar dengan harga miring.

Keduanya langsung tahu mengapa harga rumah itu amat murah. Ada banyak kejadian aneh dan seram menyambut mereka di rumah tersebut, yang datangnya dari sosok-sosok tak kasat mata. Bahkan, setelah beberapa waktu, sebagian hantu mengerikan menampakkan diri.

Baca Juga

Gabbie dan Travis segera mencari pertolongan. Mulanya, mereka meminta bantuan kepada seorang pendeta, yang ternyata juga mengajak seorang mantan astrofisikawan. Gangguan di rumah besar itu malah semakin menjadi-jadi, sehingga mereka mencari lebih banyak bantuan.

Tim pun bertambah, dengan kehadiran cenayang dan seorang ahli sejarah yang mendalami masa lalu rumah besar itu. Bisakah mereka mengusir para arwah gentayangan dari rumah Gabbie? Cerita selengkapnya bisa disimak langsung di film layar lebar Haunted Mansion yang sudah tayang di bioskop.

Menariknya, film petualangan horor komedi ini terinspirasi dari wahana atraksi terkenal di taman bermain Disney yang bernama sama, yakni "Haunted Mansion". Penonton yang sudah pernah menjajal wahana itu pasti bersemangat menjumpai berbagai detail yang sama dari rumah hantu itu.

Jika tujuannya memang mengalihwahanakan atraksi rumah hantu jadi sebuah sinema dengan alur cerita, maka film arahan sutradara Justin Simien ini bisa dibilang sukses. Menonton film Haunted Mansion seperti memasuki sebuah wahana rumah hantu yang seram, namun menyenangkan dan mengasyikkan.

Hal itu berkat unsur komedi dalam film, yang cukup mengemuka berkat para pemerannya. Beragam latar belakang yang menyatu dalam sebuah misi bersama, juga ekspresi kengerian saat dihantui para arwah, bukannya menimbulkan kengerian, malah memicu tawa.

Karenanya, film Haunted Mansion cocok-cocok saja disimak penonton keluarga. Sebenarnya, sinema 13 plus ini tak memiliki unsur yang terlalu berlebihan untuk ditonton semua umur. Hanya saja, mungkin ada elemen seperti kesadisan pembunuhan di masa silam dan kengerian sebagian hantu yang membuat film hanya lulus sensor untuk usia 13 tahun ke atas.

Bahkan, bagi penikmat film yang tak suka horor, sinema ini menerbitkan rasa ingin tahu dan pada akhirnya cukup memuaskan dengan berbagai tawa menyenangkan di berbagai momen. Namun, memang ada beberapa celah dalam cerita yang agak membingungkan, juga kesamaan formula "rumah seram" dan akhir yang cenderung mudah ditebak.

Tidak cuma menawarkan horor dan komedi, Haunted Mansion juga menyisipkan kisah pilu yang mengharukan dari para tokoh berbeda. Dalam film bernuansa gelap ini, muncul ikatan antara para tokoh dengan sendirinya, seiring dengan misi pengusiran hantu yang mereka lakoni.

Ikatan demikian juga cukup terjalin antara film dengan penonton. Mungkin, sebagian penonton bakal tergoda untuk menonton ulang film ini beberapa kali di bioskop. Seperti yang dikatakan oleh sosok arwah terkuat dari rumah besar berhantu itu, "Kau akan kembali".

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا لَكُمْ لَا تُقَاتِلُوْنَ فِيْ سَبِيْلِ اللّٰهِ وَالْمُسْتَضْعَفِيْنَ مِنَ الرِّجَالِ وَالنِّسَاۤءِ وَالْوِلْدَانِ الَّذِيْنَ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَخْرِجْنَا مِنْ هٰذِهِ الْقَرْيَةِ الظَّالِمِ اَهْلُهَاۚ وَاجْعَلْ لَّنَا مِنْ لَّدُنْكَ وَلِيًّاۚ وَاجْعَلْ لَّنَا مِنْ لَّدُنْكَ نَصِيْرًا
Dan mengapa kamu tidak mau berperang di jalan Allah dan (membela) orang yang lemah, baik laki-laki, perempuan maupun anak-anak yang berdoa, “Ya Tuhan kami, keluarkanlah kami dari negeri ini (Mekah) yang penduduknya zalim. Berilah kami pelindung dari sisi-Mu, dan berilah kami penolong dari sisi-Mu.”

(QS. An-Nisa' ayat 75)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement