REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Klub-klub Arab Saudi terus bermanuver. Sejumlah bintang Eropa didatangkan.
Kebetulan, bursa transfer musim panas 2023 masih berlangsung. Ada banyak pergerakan tak terduga. Kekuatan uang membuat tim dari negara teluk gencar meningkatkan amunisi berkelas.
Al-Nassr, Al-Ahli, dan Al-Ittihad berlomba-lomba membeli sosok kelas wahid. Tak ketinggalan, Al-Ettifaq juga demikian. Belum berhenti sampai di situ.
"Menurut L'Equipe, AL-Shabab tertarik pada Stefan Savic," demikian laporan yang dikutip dari Football Espana, Selasa (1/8/2023).
Savic masih berkostum Atletico Madrid. Kontraknya di Wanda Metropolitano hingga Juni 2024. Tersisa setahun lagi.
Bek tengah asal Montenegro itu nyaris selalu jadi andalan pelatih Atletico, Diego Simeone. Karakternya sangat cocok dengan pendekatan sang arsitek tim. Keras, lugas, tanpa kompromi.
Namun, masa tugasnya di Los Colchoneros tersisa beberapa bulan lagi. Manajemen mulai mempertimbangkan berbagai opsi. Termasuk kemungkinan melepas palang pintu 32 tahun itu.
"Atletico tidak mau membiarkan Savic pergi tanpa bayaran yang layak," tambah laporan dari Football Espana.
Klub raksasa Spanyol ini sudah memiliki sederet bek tengah andal. Ada Santiago Mourino, Cesar Azpilicueta, Reinildo Mandava, Mario Hermoso, Jose Maria Gimenez, Caglar Soyuncu. Azpilicueta bisa dipasang di berbagai sisi di lini belakang. Gelandang Axel Witsel juga mampu ditempatkan di pos palang pintu.
Sehingga kepergian Savic nantinya, bukan hal signifikan. Jelas, ia sangat dihormati. Namun klub memiliki banyak penerusnya. Ditambah secara finansial, bisa menguntungkan Atletico.
Eks Manchester City dan Fiorentina itu sudah delapan musim berkostum Los Colchoneros. Selama periode tersebut, ia tampil dalam 264 laga di berbagai ajang dan mencetak tiga gol.