Rabu 02 Aug 2023 19:12 WIB

Pemain Asal Palestina Mohammed Rashid tak Sabar Bermain Vs Persib di Stadion GBLA

Rashid sempat berseragam Persib Bandung pada musim lalu.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Endro Yuwanto
Pemain asal Palestina, Mohammed Rashid, saat masih membela Persib Bandung pada 2022 lalu. Rashid kini memperkuat Bali United pada musim 2023/2024.
Foto: Persib
Pemain asal Palestina, Mohammed Rashid, saat masih membela Persib Bandung pada 2022 lalu. Rashid kini memperkuat Bali United pada musim 2023/2024.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemain Bali United Mohammed Rashid tidak sabar untuk bermain melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (3/8/2023) malam. Pria asal Palestina ini sempat berseragam Persib Bandung pada musim lalu.

"Alhamdulillah saya bisa kembali, ini masih seperti rumah saya. Persiapan untuk pertandingan seperti yang coach bilang fokus ke pemulihan dan pemain siap untuk menghadapi laga besok Insya Allah," ujar Rashid saat sesi konferensi pers di Stadion GBLA, Rabu (2/8/2023).

Baca Juga

Rashid mengaku bersama tim akan berusaha mendapatkan poin pada laga melawan Persib. Ia optimistis dapat meraih tiga poin. "Kami mencari poin dan siap untuk pertandingan besok dan Insya Allah dapat tiga poin," tegasnya.

Rashid merasa senang dapat kembali ke Bandung yang sudah seperti rumahnya dan tak sabar bertemu dengan teman-temannya di Persib. Namun, untuk pertandingan ia berusaha maksimal mendapatkan tiga poin.

"Tapi seperti yang saya bilang kemarin, pemain (Persib) adalah teman di luar lapangan. Dan di dalam lapangan kami bekerja dan berjuang untuk tim masing-masing," jelas dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement