REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Presiden Barcelona Joan Laporta mempertanyakan ambisi para pemain Eropa yang pergi ke Arab Saudi musim panas ini. Terjadi eksodus bintang-bintang Eropa ke Arab Saudi dengan nilai yang fantastis.
Mantan bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo membuka jalan bagi bintang Eropa selanjutnya. Ronaldo datang ke Arab Saudi dengan memperkuat Al Nassr pada Januari 2023. Kemudian bintang lain seperti Karim Benzema, Roberto Firmino, Sadio Mane dan Marcelo Brozovic menyusul musim panas ini.
Kendati demikian Laporta mengaku tidak khawatir kehilangan pemainnya jika ingin bergabung ke Arab Saudi dengan penawaran besar. Menurutnya sebagian besar pemain Blaugrana masih menyukai sepakbola Barcelona.
“Mereka menyukai klub kami karena cara kami mengelola klub, untuk jenis pemain yang kami miliki di masa lalu dan saat ini," ujarnya dilansir dari Football Espana, Rabu (2/8/2023).
Menurut Laporta mereka yang pindah ke Arab Saudi semata-mata karena uang bukan karena olahraga. Padahal, kata Laporta ada tujuan lain yang seharusnya menjadi prioritas daripada uang yakni olahraga itu sendiri. Mendatangkan bintang tidak sema dengan membangun tim.
aporta menghormati keputusan Arab Saudi mendatangkan pemain-pemain berbakat. Namun sepak bola adalah olahraga tim sehingga kepentingan tim adalah prioritas daripada individu. Meski demikian Laporta menawarkan kesempatan berkolaborasi dengan Barcelona.
“Ada klub-klub besar Eropa, termasuk Klub Sepak Bola Barcelona, yang dapat membantu tim-tim ini di Liga Pro Saudi untuk mendapatkan beberapa asosiasi untuk mentransfer pengetahuan kami dan membantu mereka meningkatkan tim mereka," katanya.