Kamis 03 Aug 2023 09:10 WIB

Sst, Ji-soo dan Ahn Bo-Hyun Dikonfirmasi Jadian

Agensi keduanya mengonfirmasi hubungan yang terjalin.

Rep: Wilda Fizriyani / Red: Natalia Endah Hapsari
agensi Ji-soo YG Entertainment dan agensi Ahn Bo-Hyun FN Entertainment telah mengonfirmasi hubungan keduanya.
Foto: IG koreadispatch
agensi Ji-soo YG Entertainment dan agensi Ahn Bo-Hyun FN Entertainment telah mengonfirmasi hubungan keduanya.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Informasi bahagia muncul dari dunia K-Pop Indonesia. Kali ini informasi bahagia ini muncul dari Ji-soo BLACKPINK dan aktor Ahn Bo-Hyun. Dilansir dari laman Soompi pada Kamis (3/8/2023), media lokal Dispatch melaporkan bahwa Ji-soo Blackpink dan aktor Ahn Bo-Hyun sedang berkencan. Hal ini dibuktikan dengan berbagai foto pertemuan di antara kedua bintang tersebut di rumah Ji-soo.

Menanggapi laporan tersebut, agensi Ji-soo YG Entertainment dan agensi Ahn Bo-Hyun FN Entertainment pun mengonfirmasi. Kedua agensi ini mengatakan bahwa kedua artisnya saling mengenal dengan perasaan positif. “Kami akan berterima kasih jika kalian memandang mereka dengan hangat," kata agensi. Sebagai informasi, Ji-soo merupakan salah satu personel dari grup K-Pop Blackpink. 

Baca Juga

Blackpink sendiri termasuk salah satu grup K-Pop perempuan yang sangat populer di Korea Selatan. Popularitasnya tidak hanya berlaku di negaranya sendiri tetapi hingga ke mancanegara.Sementara itu, Ahn Bo-Hyun merupakan salah satu aktor Korea Selatan yang cukup dikenal di Korea Selatan. Ada beragam drama yang telah diperankan pria kelahiran 1988 ini. Beberapa di antaranya, seperti See You in My 19th Life, Yumi's Cell, dan lain-lain. Untuk diketahui, mengungkapkan hubungan pribadi secara publik di Korea Selatan merupakan hal yang sulit terjadi. Hal ini terutama dalam kehidupan para selebritas termasuk idola K-Pop.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement