Kamis 03 Aug 2023 16:15 WIB

Camat Gajahmungkur Ade Bhakti Dimutasi Diduga karena Sindir Nasi Goreng Walkot Semarang

Mutasi Ade Bhakti dari camat Gajahmungkur ke sekretaris damkar, viral di media sosial

Camat Gajahmungkur itu dimutasi oleh Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Foto: Tangkapan layar
Camat Gajahmungkur itu dimutasi oleh Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Nama Ade Bhakti ramai dibicarakan di media sosial, setelah Camat Gajahmungkur itu dimutasi Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu. Penyebabnya diduga sepele karena Ade menyindir lomba masak yang diadakan Wali Kota yang akrab disapa Mbak Ita tersebut.

Kini, Ade dimutasi sebagai sekretaris Pemadam Kebakaran Kota Semarang terhitung mulai 1 Agustus 2023. Memang Ade tidak mengkritik langsung Mba Ita dalam unggahan Instagramnya empat hari lalu tersebut.

''Sego goreng meneh sego goreng meneg, mbendino nasi goreng,'' kata Ade, saat ada rekannya yang membawakan makan nasi goreng.

Ade memang seolah sengaja membuat konten itu sebagai kritik terhadap kebijakan Mbak Ita yang kerap menggelar lomba nasi goreng. Konten tersebut pun telah mendapat 9.000 like dan lebih dari 330 komentar.

Mutasi Ade tersebut mendapatkan berbagai respons dan tanggapan dari netizen. Warganet pun banyak yang menyayangkan keputusan Mba Ita tersebut karena Ade dinilai responsif menangani keluhan warga.

''Gara-gara nasi goreng camat terbaik selama ini di Kota Semarang kok malah dipindah tugaskan. Apa salahnya cuma karena nasi goreng terus dipindah. Acara nasi goreng bu Ita memang buat warga khususnya Semarang jadi booming dan banyak yang mengeluh karena program gak jelas," kata akun @/juliyantotonny.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement