REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Saudi Pro League (SPL) menghentak dunia. Sejumlah nama besar didatangkan.
Tiga di antaranya Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, serta Jordan Henderson. Ronaldo memperkuat Al Nassr sejak Januari 2023. Benzema bergabung dengan Al-Ittihad. Teranyar, Henderson menyusul Steven Gerrard ke Al-Ettifaq.
Sosok yang pernah menjadi eksekutif senior di Eurosport, ESPN, IMG dan Facebook, Petter Hutton mengomentari fakta ini. Ia telah bekerja di bidang olahraga selama 40 tahun. Ia belum pernah melihat proyek sebesar dan seambisius SPL.
Apakah akan sukses, itu perkara nanti. Sorotan tertuju pada bagaimana ini dimulai. Hutton berpendapat, kedatangan Ronaldo dkk baru permulaan.
"Saya pikir anggarannya sudah ada untuk beberapa tahun ke depan. Anda tahu, saya tidak melihat ini akan melambat," kata tokoh asal Inggris itu, dikutip dari BBC, Kamis (3/8/2023).
Al-Hilal membuat tawaran fantastis untuk Kylian Mbappe. Al-Hilal siap mengeluarkan 259 juta pounds demi tanda tangan Mbappe. Sang penyerang menolak meski klubnya, Paris Saint-Germain (PSG) tak keberatan.
Itu salah satu contoh manuver yang akan terus dilakukan klub-klub Arab Saudi. Bayangkan jika Mbappe menerima. Sudah pasti kapten tim nasional Prancis itu menjadi pemain termahal dunia.