Sabtu 05 Aug 2023 16:01 WIB

Herry IP Sebut 3 Ganda Ibarat Rollercoaster dan Persaingan Dunia Kian Sengit

Herry IP menyatakan, ganda putra performanya memang belum bisa konsisten.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih bulu tangkis ganda putra Indonesia Herry Iman Pierngadi (IP/kiri).
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Pelatih bulu tangkis ganda putra Indonesia Herry Iman Pierngadi (IP/kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih ganda putra Pelatnas Indonesia, Herry Iman Pierngadi (IP), mengatakan penampilan tiga ganda putra masih belum konsisten. Jika diibaratkan, para ganda putra seperti rollercoaster yang penampilannya masih naik turun.

Herry IP menyatakan, ganda putra performanya memang belum bisa konsisten. Leo/Daniel, Pramudya/Yeremia, atau Bagas/Fikri memang bisa mengejutkan dengan mengalahkan ganda putra papan atas dunia. Tetapi di lain hari kalah, seperti Pramudya/Yeremia yang kurang bisa memberikan perlawanan sepadan kepada Hoki/Kobayashi.

Baca Juga

"Performa mereka saya ibaratkan masih seperti roller coaster. Kadang bagus dan berada di puncak seperti Bagas/Fikri yang pernah jadi juara All England. Atau Pramudya/Yeremia juara Asia dan Leo/Daniel berjaya di Indonesia dan Thailand Masters. Tetapi setelah itu, performa mereka berada di bawah. Sering kalah di babak-babak awal. Belum konsisten," ujar Herry dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Sabtu (5/8/2023).

Pelatih berjuluk Naga Api ini menambahkan, untuk ketiga pasangan itu, memang perlu waktu. Perlu proses agar bisa masuk jajaran elite ganda putra dunia. Segalanya tidak bisa instan. Ia meminta semuanya harus terus berikhtiar mengasah kemampuan demi masuk ke jajaran elite dunia.

 

"Harus diakui, peta persaingan ganda putra dunia saat ini memang lebih sengit. Jepang, Cina, Chinese Taipei, India, Malaysia, Korea, dan Denmark punya pasangan yang kuat dan saling mengalahkan. Semuanya berburu poin ke Olimpiade Paris 2024. Kami harus mempersiapkan para pemain jauh lebih baik lagi," jelas Herry.

Usai dari Australia Open 2023, para pemain akan dipersiapkan untuk menghadapi Kejuaraan Dunia di Kopenhagen, Denmark, Agustus akhir. "Memang persiapannya tidak panjang, mungkin sekitar 10 harian. Kami berpacu dengan waktu. Semoga saja persiapannya lancar, dan hasilnya nanti juga bagus," ucapnya berharap.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement