Selasa 08 Aug 2023 18:23 WIB

Rayakan Anniversary ke 51, Campina Ajak Kebaikan di Ajang Indonesia ‘We The Fest’

Makin dekat dengan kalangan muda melalui segala pengalaman dan semangat kolaborasi.

Menginjak usia ke-51, Campina mengajak konsumen untuk merayakan kebaikan di Ajang bergengsi Anak Muda Indonesia ‘We The Fest’.
Foto: dok. Republika
Menginjak usia ke-51, Campina mengajak konsumen untuk merayakan kebaikan di Ajang bergengsi Anak Muda Indonesia ‘We The Fest’.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Campina, merek es krim yang akrab dan melekat dengan masyarakat Indonesia, tahun ini merayakan ulang tahun ke-51. Selalu konsisten menawarkan segala kebaikan, merek es krim yang berawal dari industri rumahan yang dimulai pada 1972 oleh pendirinya, Darmo Hadipranoto  di Surabaya, kini Campina sudah hampir menjangkau seluruh wilayah indonesia dari Sabang hingga Merauke.

Sejak awal berdiri semua produk Campina dibuat dengan sepenuh hati, menggunakan hanya bahan baku kualitas terbaik, higienis tentu saja untuk menghasilkan rasa es krim yang lezat dan nikmat. Campina telah menemani keluarga Indonesia dari generasi ke generasi dengan segala kebaikan dan value yang sama. 

Usia ke-51 tahun bukanlah perjalanan singkat bagi sebuah merek es krim. Dalam rangkaian merayakan usia lebih dari setengah abad, Campina terus konsisten  memberikan yang terbaik untuk konsumen tercinta, mengikuti tren dan inovasi dan kolaborasi  yang tentu saja disesuaikan dengan perubahan yang ada di pasar. 

Untuk itulah, menginjak usia ke-51, Campina mengajak konsumen untuk merayakan kebaikan di Ajang bergengsi Anak Muda Indonesia ‘We The Fest’. Festival ‘We The Fest’ adalah festival musik terbesar se-Asia Tenggara yang merupakan gelaran festival anak muda. 

WTF 2023 adalah gelaran ke-8 yang dimulai sejak tahun 2014. Beberapa musisi internasional turut meramaikan di lima tahun pertama gelaran We The Fest. kehadiran Campina di Ajang Festval Musik terbesar ‘We The Fest’ ini dilakukan untuk menyesuaikan dengan kondisi tren saat ini, sehingga brand image Campina pun dapat menyesuaikan dengan menjadi lebih fresh, lebih muda dan kekinian yang pas untuk era  Gen Z. 

Sales & Marketing Director Campina Adji Andjono mengatakan, sebagai brand consumer goods, pihaknya sadar untuk dapat selalu menjaga atensi dan kestabilan brand awareness di masyarakat. "Sehingga, dari tahun ke tahun tetap menjadi Top of mind masyarakat, khususnya untuk produk  es krim, meskipun era nya berubah," kata dia dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id, Selasa (8/8/2023). 

Berbagai usaha secara rutin dilakukan untuk melakukan penyesuaian dengan kondisi di setiap era. Diusia lebih dari setengah abad, Campina membuktikan mampu bersaing di antara pemain es krim di Indonesia.

Usia boleh bertambah, tapi pengalaman dan keyakinan membuat Campina terus berusaha untuk mendekatkan dengan kalangan muda. Salah satunya melalui moment event “We the fest” yang sangat diminati kalangan muda indonesia. 

"Tentu saja kami menghadirkan produk terbaik kami dan juga kolaborasi menu-menu yang menarik untuk kalangan muda, Hal ini kami lakukan agar Campina semakin relevan dengan perkembangan gaya hidup konsumen saat ini dan ke depan,” ujar Adji Andjono.

Dalam terus berinovasi dan mengikuti perkembangan jaman, Campina senantiasa melaakukan terobosan-terobosan. Salah satunya dengan meluncurkan produk-produk baru untuk kalangan muda. Seperti; Campina Cashewnut, Campina Nastar, Strawberry Cheese Cake, Nastar dan juga produk- produk favorit Campina sepanjang masa seperti Concerto dan Hula Hula.

"Kehadiran inovasi produk Campina sendiri dimaksudkan untuk membuat konsumen dapat lebih menikmati hidup yang sehat melalui kandungan nutrisi dan bahan-bahan bermutu di dalam produk ice cream serta menyebarkan kebahagiaan yang didapatkan ketika menikmati produk-produk Campina," ujar Adji.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement