Kamis 10 Aug 2023 02:02 WIB

Tips Pramugari untuk Tamu Hotel: Taruh Sebelah Sepatu di Brankas, Buat Apa?

Tak sedikit warganet menunjukkan ketertarikan untuk mencoba tips dari pramugari ini.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Pramugari (kanan). Seorang pramugari memberikan tips kepada tamu hotel agar tidak melukapan barang berharga di brankas. Caranya dengan meletakkan sebelah sepatu di dalamnya.
Foto: www.freepik.com
Pramugari (kanan). Seorang pramugari memberikan tips kepada tamu hotel agar tidak melukapan barang berharga di brankas. Caranya dengan meletakkan sebelah sepatu di dalamnya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kotak brankas merupakan salah satu fasilitas yang kerap disediakan di dalam kamar hotel untuk memudahkan tamu menyimpan barang berharga. Uniknya, seorang pramugari justru merekomendasikan tamu hotel untuk menyimpan sebelah sepatu mereka di dalam brankas.

Sebagai seorang pramugari, Esther Sturrus sering melakukan perjalanan ke berbagai belahan dunia dan menginap di hotel. Seperti tamu hotel pada umumnya, Sturrus kerap memanfaatkan kotak brankas di kamar hotelnya untuk menyimpan barang berharga. Namun yang sedikit berbeda, Sturrus juga menyimpan sebelah sepatunya di dalam brankas.

Baca Juga

Ternyata, ada alasan yang membuat Sturrus melakukan kebiasaan unik tersebut. Menurut wanita tersebut, ada kalanya orang yang menginap di hotel lupa bahwa mereka menyimpan barang berharga mereka di dalam brankas kamar hotel. Karena lupa, mereka mungkin akan check out dari hotel tanpa membawa barang berharga mereka.

Hal ini tentu bisa sangat menyusahkan dan merugikan. Terlebih, bila barang berharga yang ditinggalkan cukup bernilai seperti perhiasan, uang tunai, atau paspor.

Agar tak mengalami situasi tersebut, Sturrus memilih untuk menaruh sebelah sepatunya di dalam brankas. Dengan begitu, dia tak akan pernah melupakan dan meninggalkan barang berharganya di dalam brankas saat pergi meninggalkan hotel.

"Khawatir melupakan sesuatu dari brankas Anda? Taruh sebelah sepatu atau sepatu hak tinggi Anda di dalamnya dan Anda tak akan pernah melupakan barang itu," ujar Sturrus, seperti dilansir Tyla pada Selasa (8/8/2023).

Trik ini mendapatkan banyak respons positif dari warganet. Tak sedikit warganet yang menunjukkan ketertarikan untuk mencoba hal serupa saat menginap di hotel.

Selain trik menyimpan sebelah sepatu di dalam brankas, Sturrus juga membagikan beberapa trik lain yang bisa sangat berguna bagi tamu hotel. Salah satunya adalah menggunakan shower cap atau penutup kepala plastik untuk membungkus sepatu yang akan dimasukkan ke dalam tas agar tidak mengotori isi tas.

Bila menginap di luar negeri dan charger internasional yang dibawa oleh tamu hotel rusak, Sturrus merekomendasikan tamu hotel untuk mengisi daya baterai ponsel mereka menggunakan televisi kamar hotel. Caranya, cukup sambungkan ujung USB kabel charger ponsel ke port USB yang ada televisi.

Terkadang, tamu hotel mungkin terganggu dengan gorden kamar hotel yang tidak menutup rapat dan menyisakan celah terbuka. Celah ini bisa ditutup dengan cara menyatukan dua sisi gorden yang tidak menutup rapat lalu menjepitnya dengan jepitan yang ada di gantungan pakaian kamar hotel.

"Tips yang sangat bagus, terima kasih!," ujar seorang warganet.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement