Kamis 10 Aug 2023 22:20 WIB

Hippindo: Momen Indonesia Great Sale Bisa Dongkrak Kinerja Ritel

Indonesia Great Sale diproyeksi bisa menggenjot penjualan hingga 20 persen.

Pembeli membeli minyak goreng di toko ritel, Sleman, Yogyakarta, Kamis (20/1/2022).
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Pembeli membeli minyak goreng di toko ritel, Sleman, Yogyakarta, Kamis (20/1/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) menyebutkan konsumsi ritel pada periode kaurtal III 2023 diharapkan bisa terdongkrak dengan adanya rangkaian Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) 2023.

Ketua Umum Hippindo Budihardjo Iduansjah mengatakan, momentum HBDI atau Indonesia Great Sale diproyeksi bisa menggenjot penjualan hingga 20 persen dibandingkan hari-hari biasa. "Kuartal III ini karena ada HBDI kami optimistis. Semoga di kuartal III ini HBDI bisa mengangkat (kinerja) ritel. Penjualan regulernya 20 persen dari normal," kata Budiharjo usai konferensi pers Indonesia Retail Summit dan HBDI 2023 di Jakarta, kemarin.

Baca Juga

Budihardjo mengatakan dalam hitungan kasar, penjualan ritel dari anggota Hippindo mencapai sekitar Rp 500 triliun per tahun. Lewat gelaran promosi ritel dan HBDI pada Agustus ini, ia menargetkan bisa meraup penjualan sekitar Rp 60 triliun.

"Mungkin bisa Rp 60 triliun di bulan delapan (Agustus) ini," katanya   Budihardjo menyebut adanya momentum besar seperti Idul Fitri atau Lebaran, Natal, atau Tahun Baru memang sangat berpengaruh terhadap penjualan ritel. Momentum tersebut juga termasuk peringatan HUT RI.

"Di momen ulang tahun Indonesia, semua orang berlomba untuk bikin acara. Makanya pentingnya ada acara untuk meningkatkan konsumsi (ritel)," kata dia.   

Budihardjo menambahkan, pascapandemi Covid-19, sektor ritel mulai berangsur kembali pulih. Hal itu bisa dilihat dari sejumlah bisnis yang mulai kembali tumbuh. Namun, menurut dia, pertumbuhan di sejumlah bisnis bervariasi walaupun sudah mulai mendekati kondisi 2019 atau sebelum pandemi.

"Jadi tergantung sektornya ya. Kalau minimarket sampai akhir tahun mungkin 11-12 persen. Fesyen masih 5 persen padahal biasanya bisa 10 persen. Tapi karena sekarang lagi menuju kembali ke 2019, jadi masih belum kembali. Nah restoran itu mungkin 10 persen," kata dia.

Hippindo kembali menggelar Indonesia Retail Summit (IRS) 2013 pada 14-15 Agustus 2023 di Grand Ballroom Hotel Pullman Central Park  Jakarta. IRS 2023 akan menjadi ajang berjejaring para peritel dengan para pemangku kepentingan, termasuk peritel dan asosiasi se-ASEAN. Selain konferensi, ada pula Indonesia Retail Expo di lokasi yang sama dan Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) pada 14-27 Agustus 2023 di Grand Indonesia Jakarta.

Hippindo juga menggelar Gala Dinner Harmoni Award, ajang bergengsi dan puncak penganugerahan tertinggi bagi insan riteler di Indonesia pada 15 Agustus 2023.  

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement