Kamis 10 Aug 2023 11:31 WIB

Bakti Indonesia Kembali Digelar, Kali Ini di Masjid Istiqlal

Bakti Indonesia menggelar khitanan massal, skrining kanker payudara, dan donor darah.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Persada Dua Rajawali membuka secara resmi acara sosial Bakti Indonesia di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (10/8/2023).
Foto: dok Tim Muara Bagdja
Persada Dua Rajawali membuka secara resmi acara sosial Bakti Indonesia di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (10/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kegiatan tahunan Persada Dua Rajawali (PDR), Bakti Indonesia, kembali digelar. Kali ini, khitanan massal, pemeriksaan kanker payudara, dan donor darah diselenggarakan di Masjid Istiqlal, Jakarta.

"Kami mensyukuri kemerdekaan Indonesia dengan menyelenggarakan kegiatan derma sosial dan merawat keberagamannya," ujar pimpinan Persada Dua Rajawali (PDR) dan penggagas kegiatan Bakti Indonesia, Mulia Jayaputri dalam konferensi pers di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (10/8/2023).

Baca Juga

Mulia menjelaskan tahun ini kegiatan berlangsung di Mesjid Istiqlal. Ia berharap semoga tahun depan Bakti Indonesia bisa diwujudkan di Gereja Katedral.

"Tahun berikutnya mungkin di vihara suci, bahkan dapat merambah ke propinsi lainnya, sebagai bukti bahwa keberagaman itu dapat berjalan serasi," ujarnya.

Bakti Indonesia berlangsung di halaman utama Mesjid Istiqlal selama tiga hari berturut-turut, yakni pada 10, 11, dan 12 Agustus 2023. Kegiatan amal ini juga diselenggarakan sejalan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia.

"Kami sangat antusias untuk ikut berperan dalam acara ini yang bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan dan melestarikan keserasian kita pada keberagaman yang ada di Tanah Air," ujar Imam Besar Mesjid Istiqlal, KH Nasaruddin Umar.

Jessi William selaku ketua panitia menjelaskan khitanan massal akan digelar pada Kamis (10/8/2023), deteksi dini kanker payudara pada Jumat, dan donor darah pada Sabtu. Untuk khitanan massal, Paramedika ikut serta.

Lalu, asosiasi penyintas kanker, Lovepink, menangani USG pemeriksaan untuk deteksi dini kanker payudara. Sedangkan donor darah dilaksanakan oleh Srikandi Perempuan Donor Darah Indonesia.

photo
Khitanan massal di acara Bakti Indonesia di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (10/8/2023) - (dok Tim Muara Bagdja)

Sebanyak 200 anak-anak dari usia 0 hingga 13 tahun akan ikut dalam khitanan massal pada 10 Agustus 2023. Mereka berasal dari beragam suku, agama dan lapisan masyarakat. Setelah dikhitan, anak-anak akan mendapat tas dan alat-alat sekolah sebagai hadiah telah ikut serta.

Para peserta deteksi payudara yang berasal dari berbagai pelosok daerah akan menjalankan USG dan menerima vitamin D untuk dikonsumsi selama tiga bulan. Peserta USG akan mendapat hadiah alat kosmetik dan penganan. Diperkirakan akan ada 200 orang ikut sebagai peserta.

Penutup acara pada 12 Agustus 2023 akan dilaksanakan donor darah, diperkirakan mencapai 350 orang pendonor. Kepada mereka adakan diberikan sembako.

"Keberagaman sudah dimulai dari susunan panitia yang datang dari beragam agama dan suku, termasuk juga masyarakat yang telah mendaftarkan dirinya untuk menjadi peserta," paparnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement