Kamis 10 Aug 2023 18:36 WIB

Rumah Sakit Hasyim Asyari Diharapkan Jadi Tempat Berobat Dhuafa

Rumah Sakit Hasyim Asyari didukung dompet dhuafa.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Erdy Nasrul
Rumah Sakit Hasyim Asyari
Foto: Dok Istimewa
Rumah Sakit Hasyim Asyari

REPUBLIKA.CO.ID, JOMBANG -- Dari kejauhan, bangunan berwarna hijau dan putih sudah tampak. Sangat menonjol karena di sekelilingnya hanyalah sawah. Semakin dekat, bangunan semakin jelas besarnya. Cukup tinggi pula. Terdiri dari tiga lantai. Lebar bangunannya sekitar dua kali panjang lapangan futsal.

Itulah gedung Rumah Sakit Hasyim Asy'ari (RSHA) yang berada di Jalan Cukir-Parkir Makam Gusdur, Kwaron, Diwek, Kabupten Jombang, Jawa Timur. Gedung didominasi warna putih. Eksteriornya memiliki sudut-sudut yang lancip dan bentukannya kotak.

Baca Juga

Pos keamanan ada tepat di gerbang masuk dan keluar. Di sebelahnya halaman parkir, yang cukup untuk menampung sampai sekitar 30 mobil. Halamannya terbilang rindang karena ditanami pohon-pohon setinggi 3 meter yang berjajar rapi mengikuti panjang pagar rumah sakit. Di sisi kiri gedung RSHA ini terdapat ruangan Instalasi Gawat Darurat (IGD) 24 jam. Plang IGD tampak jelas karena besarnya dan warnanya yang merah.

Memasuki pintu utama rumah sakit, langsung dihadapkan pada lobi. Berjejer beberapa kursi panjang untuk menunggu. Meja pelayanan dan pendaftaran membentang panjang di lobi ini. Seorang petugas administrasi tampak sibuk di depan layar monitor. Dari lobi, mata bisa memandang ke luar karena dindingnya menggunakan kaca bening.

Lantai 1 RSHA diisi dengan IGD, laboratorium, radiologi, ICU, ruang operasi dan pastinya toilet. Di sisi yang berbeda, lantai 1 ini menjadi tempat untuk banyak klinik. Ada klinik paru, klinik gigi, klinik penyakit dalam, klinik bedah, klinik THT, klinik mata, klinik jantung, dan poliklinik.

Lantai 2 tempatnya rawat inap, ruang bersalin, perinatal, dan PICU-NICU. Sedangkan di lantai 3, ada tiga ruangan rawat inap dengan nama masing-masing adalah Al Fattah, Al Aziz dan Al Malik. Ruangan untuk kantor juga di lantai 3.

Rumah Sakit Hasyim Asy'ari resmi diluncurkan pada Selasa 8 Agustus 2023. Rumah sakit yang memiliki layanan lengkap dan memadai ini berdiri dari hasil kolaborasi antara Yayasan Pondok Pesantren Tebu Ireng bersama Dompet Dhuafa.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement