Sabtu 12 Aug 2023 23:53 WIB

Bojan Geram Baru Tahu Sehari Jelang Laga tak Bisa Turunkan Tiga Pemainnya Lawan Barito

I Putu Gede, Marc Klok, dan Ciro Alves terkena skorsing seusai laga Persib vs Persis.

Rep: mgrol147/ Red: Israr Itah
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak kecewa karena baru mengetahui kabar tiga pemainnya terkena skorsing sehari menjelang behadapan dengan Barito Putera. I Putu Gede, Ciro Alves, dan Marc Klok, terkena hukuman dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI sehingga harus absen. I Putu Gede harus menjalani skorsing empat laga, sementara Alves dan Klok masing-masing dua laga. Mereka harus menjadi penonton saat Persib menghadapi Barito dalam pertandingan laga pekan kedelapan Liga 1 2023/24, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Ahad (13/8/2023).

"Saya baru mendapatkan informasi itu (skorsing pemain) pagi ini," kata Bojan, dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Sabtu (12/8/2023).

Baca Juga

Menurut Bojan, kabar tersebut pun sangat mendadak sehingga membuatnya kesulitan melakukan persiapan akhir. Ia menyebut situasi yang dihadapinya seperti sirkus, sebab ia tidak tahu siapa yang bisa bermain dan siapa yang tidak bisa bermain. 

Bojan mengatakan, ia harus mempersiapkan pemain beberapa hari tapi kemudian sehari menjelang laga harus menarik tiga di antara mereka. Menurut dia, hal tersebut sangat tidak ideal.

"Mereka mengambil pemain saya sesuka hatinya. Untuk denda, oke mungkin kami akan bayar, tapi untuk skorsing? Saya tidak tahu apa yang dilakukan para pemain itu sampai mereka ada yang dihukum empat pertandingan. Apakah mereka meninju atau membunuh seseorang? Mereka diprovokasi saat keluar lapangan dan menurut saya di manapun di dunia ini wajar jika pemain masih dalam kondisi emosi," kata Bojan.

Ketiga pemain yang terkena skorsing tersebut mendapat hukuman setelah dinilai melakukan tindakan tak terpuji pasca-pertandingan kontra Persis Solo, di Stadion Manahan, Solo, 8 Agustus lalu. Dalam salinan putusan Komdis PSSI kepada Persib, I Putu Gede mendapatkan hukuman larangan bermain empat pertandingan ditambah denda sebesar Rp 75 juta.

Putu Gede didakwa melanggar kode Disiplin PSSI tahun 2023 karena melakukan gerakan tambahan menendang pemain lawan dan menunjukkan gestur jari tengah ke arah penonton. Klok melakukan pelemparan botol kemasan air mineral ke arah penonton usai pertandingan. Sementara itu, Ciro menunjukkan gesture jari tengah ke arah penonton.

Persib dilaporkan sudah mengajukan banding atas hukuman ini.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement