Selasa 15 Aug 2023 20:38 WIB

Awali Laga Liga Inggris dari Bangku Cadangan, Bek Arsenal Langsung Diincar Klub Arab

Gabriel bahkan baru menandatangani perpanjangan kontrak pada Oktober 2022.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Bek Arsenal, Gabriel Magalhaes.
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL
Bek Arsenal, Gabriel Magalhaes.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Keputusan pelatih Arsenal, Mikel Arteta, untuk menurunkan Gabriel Magalhaes sebagai pemain cadangan di laga kontra Nottingham Forest, akhir pekan lalu, langsung memicu rumor kepergian bek tengah asal Brasil tersebut. Klub asal Arab Saudi disebut tertarik merekrut Gabriel.

Berdasarkan lansiran Mirror, salah satu kontestan Liga Arab Saudi bersedia menggelontorkan dana besar sebagai biaya kompensasi kepindahan Gabriel. Arsenal pun dilaporkan sadar dengan ketertarikan klub asal Arab Saudi terhadap salah satu pemain bintangnya tersebut.

Baca Juga

''Namun, masih harus ditunggu apakah the Gunners bersedia untuk melepas Gabriel. Dalam beberapa kesempatan terakhir, Arsenal selalu menolak tawaran yang datang dari klub lain untuk kepindahan Gabriel,'' tulis laporan Mirror, Selasa (15/8/2023).

Keputusan Arteta untuk mencoret nama bek tengah berusia 25 tahun itu di starting line-up the Gunners di laga kontra Forest memang terasa mengejutkan. Pasalnya, Gabriel menjadi pemain paling yang diandalkan di jantung pertahanan the Gunners, terutama pascacedera yang menerpa William Saliba pada pengujung musim lalu.

Gabriel bahkan tercatat tidak pernah absen di pentas Liga Primer Inggris musim lalu. Sementara di arena Liga Europa, mantan bek tengah Lille itu hanya absen di satu partai dari tujuh laga yang dilakoni the Gunners.

Total, Gabriel tampil di 48 partai di semua ajang pada musim lalu. Di laga kontra Nottingham Forest, pemain yang direkrut dari Lille pada 2020 silam dengan nilai transfer mencapai 27 juta poundsterling itu baru diturunkan pada menit ke-86 untuk menggantikan Gabriel Martinelli.

Arsenal akhirnya bisa menjaga keunggulan dan menutup laga dengan kemenangan, 2-1. Klub peminat Gabriel sepertinya harus berjuang ekstra keras untuk bisa membujuk Arsenal.

Selain peran krusial Gabriel dalam sistem permainan yang diusung Arteta, klub asal London Utara itu berada dalam posisi bebas tekanan terkait kemungkinan penjualan Gabriel. Pasalnya, kontrak Gabriel bersama runner-up Liga Primer Inggris musim lalu itu baru akan berakhir pada 2027.

Gabriel bahkan baru menandatangani perpanjangan kontrak pada Oktober 2022. Tidak hanya itu, ia sepertinya juga tidak berminat untuk berganti klub setidaknya dalam beberapa tahun mendatang.

''Klub ini adalah klub besar. Di setiap laga, suporter terus mendorong kami untuk bisa tampil maksimal. Arsenal adalah rumah saya,'' kata Gabriel usai menandatangani kontrak anyar bersama Arsenal, beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement