Rabu 16 Aug 2023 03:00 WIB

Tanpa Persiapan, Siapa yang Siapkan Bambu untuk Pengerekan Bendera pada Proklamasi Kemerdekaan?

Tiang bendera dibuat dari batang bambu yang dipotong tergesa-gesa. Kasar, tidak begitu tinggi. Tiang bambu inilah yang dipakai untuk mengerek Merah Putih setelah pembacaan naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Rep: oohya! I demi Indonesia/ Red: Partner
.
Foto: network /oohya! I demi Indonesia
.

Upacara peringatan 17 Agustus di daerah Cireundeu, Ciputat, Tangerang Selatan, menggunakan tiang bendera dari batang bambu. Tiang bambu pula yang dipakai untuk mengerek bendera setelah pembacaan naskah<a href= Proklamasi Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945." />
Upacara peringatan 17 Agustus di daerah Cireundeu, Ciputat, Tangerang Selatan, menggunakan tiang bendera dari batang bambu. Tiang bambu pula yang dipakai untuk mengerek bendera setelah pembacaan naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945.

Sukarno menyebut Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tanpa persiapan. Tak ada yang disiapkan jadi pengerek bendera, tak ada yang disiapkan jadi dirijen, dan sebagainya. Bahkan, tiang bendera pun baru disiapkan 17 Agustus 1945 pagi.

Oohya! Baca juga ya:

Pada 17 Agustus 1945 Bendera Merah Putih Dikibarkan di Tiang Bambu Setelah Proklamasi Kemerdekaan

Makna Frasa-Frasa di Naskah Proklamasi Kemerdekaan Menurut Intel Jepang

Informasi Apa yang Disebar Para Pemuda Penculik Sukarno-Hatta Menjelang Proklamasi Kemerdekaan?

Menurut Sukarno, batang bambu yang dipotong secara bergesa-gesa dijadikan sebagai tiang bendera. Siapa yang menyiapkannya? Disuruh Sudiro, S Suhud mencari batang bambu di belakang rumah Sukarno. “Buatannya kasar. Dan tidak begitu tinggi,” ujar Sukarno.

Suhud kemudian membantu Latief Hendraningrat saya pengerekan bendera. Dokter Muwardi menyuruh Latief mengerek bendera setelah SK Trimurti tak bersedia mengerek bendera dan malah menyarankan agar yang berseragam saja yang mengerek bendera. Latief saat itu mengenyakan seragam PETA.

Priyantono Oemar

Sumber rujukan:

Bung Karno Penyambung Lidah Rakyat karya Cindy Adams (1986)

Jejak Intel Jepang karya Wenri Wanhar (2014)

Pengalaman Saya Sekitar 17 Agustus 1945 karya Sudiro (1978)

sumber : https://oohya.republika.co.id/posts/232192/tanpa-persiapan-siapa-yang-siapkan-bambu-untuk-pengerekan-bendera-pada-proklamasi-kemerdekaan
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement