Jumat 18 Aug 2023 22:38 WIB

Hasil Piala AFF U-23, Timnas Indonesia Keok Kena Comeback Malaysia 1-2

Malaysia sukses membalikkan keadaan berkat brace dari Fergus Tierney.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Pesepak bola timnas U-23 Indonesia Frengky Deaner Missa (kanan) berebut bola dengan pemain Malaysia Muhammad Aliif Izwan (kiri) saat laga Grup B Piala AFF U-23 2023 di Thailand, Jumat (18/8/2023).
Foto: Antara/Humas PSSI
Pesepak bola timnas U-23 Indonesia Frengky Deaner Missa (kanan) berebut bola dengan pemain Malaysia Muhammad Aliif Izwan (kiri) saat laga Grup B Piala AFF U-23 2023 di Thailand, Jumat (18/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, THAILAND -- Timnas Indonesia U-23 dipaksa menelan pil pahit setelah kalah 1-2 dari timnas Malaysia U-23 pada pertandingan pembuka Grup B Piala AFF U-23 2023 yang berlangsung di Stadion Rayong, Thailand, Jumat (18/8/2023) malam WIB.

Sempat mencetak gol lebih dulu melalui striker Ramadhan Sananta pada menit ke-28, keunggulan tersebut tidak bertahan setelah Malaysia sukses membalikkan keadaan berkat brace dari Fergus Tierney.

Baca Juga

Hasil ini membuat Garuda Muda sementara tercecer di peringkat ketiga. Pun, Malaysia nyaman menduduki kursi pertama dengan nilai tiga poin.

Di awal laga, tim berjuluk Garuda Muda itu terlihat nyaman dalam mengalirkan bola untuk membangun serangan ke area pertahanan Malaysia. Di lain sisi, Malaysia bermain lebih menunggu.

Skuad Harimau Malaya mencoba untuk memanfaatkan kesalahan para pemain timnas Indonesia. Pada menit ke-15, Kadek Arel melepaskan tendangan spekulasi dari jarak jauh. Namun, masih melambung tinggi di atas mistar gawang Malaysia.

Beberapa menit berselang gemuruh dari tribun terdengar ketika Indonesia berhasil memecah kebuntuan seusai Ramadhan Sananta membukukan gol pada menit ke-28.

Ramadhan Sananta menerima umpan terobosan dari sisi kiri. Ia mendapatkan pengawalan dari pemain Malaysia, Saiful Jamaluddin. Dengan tenang pemain berumur 20 tahun itu lalu melakukan pergerakan yang membuat Saiful terjatuh.

Tak pikir panjang Sananta langsung mengeksekusi bola ke gawang via tembakan kaki kanan guna membawa timnas U-23 memimpin 1-0 atas Malaysia. Skor itu tetap bertahan sampai peluit turun minum berbunyi.

Berlanjut ke interval kedua, Malaysia langsung tancap gas. Hasilnya Malaysia mendapatkan hadiah penalti seusai Fergus Tierney dijatuhkan Kadek Arel di area terlarang pada menit ke-54. Tierney yang menjadi algojo menjalankan tugasnya dengan sempurna seusai tembakannya gagal diantisipasi kiper Indonesia, Ernando Ari. Skor menjadi sama kuat 1-1.

Petaka terjadi kembali buat pasukan Shin Tae-yong. Indonesia tertinggal menjadi 1-2 setelah seteru abadi menggandakan gol kedua lagi-lagi melalui Fergus Tierney menit ke-62 memanfaatkan kemelut di depan gawang Merah Putih.

Indonesia yang tertinggal berusaha untuk terus membongkar pertahanan lawan. Tetapi, para pemain Malaysia terus mengulur waktu dengan banyaknya drama. Skor 2-1 untuk keunggulan Malaysia pun bertahan hingga peluit panjang.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement