Ahad 20 Aug 2023 23:00 WIB

Layanan Ambulans Gratis Disediakan PAN untuk Warga Lampung

PAN juga berikan sejumlah layanan gratis untuk warga Lampung

Ambulans. (Ilustrasi). PAN juga berikan sejumlah layanan gratis untuk warga Lampung
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Ambulans. (Ilustrasi). PAN juga berikan sejumlah layanan gratis untuk warga Lampung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Perhatian besar kepada masyarakat ditunjukkan oleh Partai Amanat Nasional (PAN) di Lampung. Salah satunya dengan menyalurkan bantuan mobil ambulans untuk melindungi kesehatan masyarakat. 

Waketum PUAN PAN, Putri Zulkifli Hasan mengatakan penyaluran fasilitas ini menjadi program PAN sebagai perwujudan membantu masyarakat. Hal itu sesuai dengan slogan PAN yang sukses 'Bantu Rakyat' dan memberikan manfaat besar. 

Baca Juga

"Untuk masyarakat Lampung ada layanan ambulans gratis bagi yang membutuhkan untuk dipergunakan sebaik-baiknya," kata Putri. 

Adanya bantuan ini bertujuan untuk menunjang pelayanan kesehatan yang kerap bersentuhan kepada masyarakat. PAN menyadari kesehatan sangat penting bagi masyarakat sebagai fondasi utama untuk beraktivitas. 

PAN memberitahu ada manfaat yang didapat menggunakan pelayanan ambulans. Salah satunya mengangkut serta memberikan pertolongan pertama pada pasien selama dalam perjalanan menuju rumah sakit. 

Putri menambahkan PAN memberikan perhatian lebih kepada pelayanan kesehatan yang masih minim. Oleh karena itu, di beberapa wilayah Indonesia PAN memberikan satu unit ambulans untuk masyarakat yang membutuhkan. 

"Pelayanan medis berupa ambulans ini digunakan membantu berbagai kondisi gawat darurat untuk masyarakat mengalaminya," ungkap Putri. 

Tambahan informasi, bukan hanya bantuan kesehatan saja, PAN juga turut menyalurkan bantuan kepada berbagai sektor seperti pendidikan. PAN memandang, fasilitas pendidikan harus mumpuni agar dapat menghasilkan generasi cerdas.  

Sementara itu, hasil survei terbaru IPO, tingkat elektabilitas parpol untuk 10 besar ketika responden disodorkan pertanyaan jika pilpres diselenggarakan hari ini, partai politik manakah yang akan Bapak/Ibu pilih, yaitu (10 besar) PDIP dengan 21,5 persen, Gerindra 19,7 persen, Golkar 9,3 persen, Demokrat 9,2 persen, PKB 7,7 persen,  Nasdem 7,5 persen, PAN 5,0 persen, PKS 4,8 persen, Perindo 4,5 persen, dan PPP 2,1 persen.

Baca juga: Ketika Berada di Bumi, Apakah Hawa Sudah Berhijab? Ini Penjelasan Pakar

Di lain pihak, survei Nasional Indikator yang dirilis dengan tajuk "Split-Ticket Voting dan Tren Elektabilitas Capres dan Partai Politik Jelang Pemilu 2024” menempatkan PDI Perjuangan sebagai partai yang paling banyak dipilih (24,7 Persen). Diikuti Gerindra (12,3), Partai Golkar (10,7), PKB (8,0), Demokrat (6,9), PKS (5,3), Nasdem (5,0), dan PAN (4,3).

Sementara PPP tidak lolos ke Senayan karena perolehan suaranya hanya 2,7 persen. Sebelumnya, survei teranyar yang diterbitkan Indonesia Political Opinion (IPO) pada periode 5-13 Juni 2023 juga menunjukkan PAN sebagai partai yang terus bertumbuh. Dalam survei tersebut, PAN meraih elektabilitas 5 persen dan menyalip partai-partai lain seperti PKS, PPP, dan Perindo. 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement