Senin 21 Aug 2023 12:36 WIB

Valentino Rossi Masih Belum Rela Kehilangan Bezzecchi dan Marini

Kontrak Bezzecchi dan Marini di tim Mooney VR46 akan habis pada akhir tahun 2023.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Pembalap Italia Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 Racing Team saat merayakan kemenangan dan memegang bendera bernomor Valentino Rossi.
Foto: AP/Peter Dejong
Pembalap Italia Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 Racing Team saat merayakan kemenangan dan memegang bendera bernomor Valentino Rossi.

REPUBLIKA.CO.ID, SPEILBERG -- Pemilik tim Mooney VR46 Racing, Valentino Rossi, menegaskan akan berusaha mempertahankan Marco Bezzecci dan Luca Marini untuk mengisi line-up pembalap tim Mooney VR46 Racing pada musim depan. Salah satu legenda hidup MotoGP itu pun cukup yakin bisa membujuk dua pembalap asal Italia tersebut.

Marini dan Bezzecchi, yang merupakan jebolan akademi balap milik Rossi, telah dipercaya memperkuat tim Mooney VR46 Racing di kelas utama MotoGP sejak musim lalu. Namun, kontrak dua pembalap tersebut diketahui akan habis pada 2023 atau seiring berakhirnya MotoGP musim ini.

Baca Juga

Secara khusus, Bezzecchi disebut-sebut bakal meninggalkan tim Mooney VR46 Racing pada akhir musim ini. Kabarnya, Ducati siap memberikan satu tempat di tim Prima Pramac Racing kepada pembalap berusia 24 tahun itu.

Dengan pindah ke tim Prima Pramac Racing, Bezzecchi memiliki kesempatan menggunakan motor pengembangan terbaru Ducati, Ducati Desmosedici GP24, pada musim depan. Saat ini, bersama Mooney VR46 Racing, Bezzecchi memang diketahui menggunakan motor Ducati Desemosedici GP22 atau pengembangan motor Ducati setahun lalu.

Bezzecchi pun diharapkan bisa tampil lebih kompetitif pada musim depan apabila pindah ke tim Pramac dan menggunakan motor pengembangan terbaru Ducati. Kendati begitu, Rossi sepertinya belum mau kehilangan dua pembalapnya tersebut, termasuk Bezzecchi.

''Target kami mempertahankan dia dan Luca (Marini) pada musim depan. Kami juga tengah berusaha untuk memastikan line-up pembalap kami untuk gelaran tahun depan,'' kata Rossi seperti dikutip Crash, Senin (21/8/2023).

Pengoleksi tujuh gelar juara dunia kelas utama MotoGP itu mengungkapkan, sejauh ini pembicaraan antara tim Mooney VR46 Racing dengan dua pembalap tersebut berlangsung cukup positif. Rossi pun cukup yakin bisa mempertahankan kedua pembalapnya.

''Kami telah berbicara dengan mereka dan ada peluang bagus untuk itu (Bezzechi dan Marini tetap memperkuat Mooney VR46 Racing),'' ujar Rossi.

Tidak hanya itu, pembalap yang mundur dari gelaran MotoGP pada 2021 itu juga telah berbicara secara khusus dengan Bezzecchi. Rossi tetap berusaha membujuk Bezzecchi untuk tetap bertahan di tim Mooney VR46 Racing. Pindah ke tim lain, ujar Rossi, tidak menjadi jaminan kesuksesan pada musim depan.

''Kami bisa dipastikan tidak akan mendapatkan motor pabrikan. Namun, saya telah berbicara dengan Bez (Bezzecchi) dan mendorong dia untuk bertahan. Motornya cukup bagus, dia cukup merasa baik. Kami membuat tim untuk dia. Mengganti tim tidak selalu menjamin kesuksesan. Di tim ini, dia bisa meraih kemenangan,'' kata Rossi.

Dibandingkan Marini, Bezzecchi memang tampil begitu impresif pada musim ini. Bezzechi mampu merebut podium teratas di sesi balapan dalam dua seri dari sepuluh seri yang telah digelar di pentas MotoGP musim ini.

Secara keseluruhan, Bezzecchi mampu naik podium di lima seri, termasuk saat finish di posisi ketiga di GP Austria, Ahad (21/8/2023) malam WIB. Bezzecchi pun duduk di peringkat ketiga klasemen sementara pembalap dengan koleksi 183 poin, hanya terpaut enam poin dari peringkat kedua yang ditempati Jorge Martin.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement