Rabu 23 Aug 2023 23:04 WIB

Survei SMRC Tunjukkan Elektabilitas Ganjar Naik

Elektabilitas Ganjar menunjukkan tren positif.

Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo saat berdiskusi dengan 35 finalis Hetero for Startup (HFS) Season 3 di rumah dinasnya Puri Gedeh, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang pada Rabu (16/8/2023).
Foto: dokpri
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo saat berdiskusi dengan 35 finalis Hetero for Startup (HFS) Season 3 di rumah dinasnya Puri Gedeh, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang pada Rabu (16/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei elektabilitas terbaru terkait tren bakal calon presiden (capres) pada Pilpres 2024. Dalam survei bertajuk “Trend Elektabilitas Baka Calon Presiden”, hasilnya terlihat jelas bahwa calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo unggul diatas Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Direktur Riset SMRC Deni Irvani melalui kanal Youtube SMRC TV (23/8), mengungkapkan bahwa dalam 2 tahun terakhir, dari Mei 2021 ke Agustus 2023, dukungan pada Ganjar naik dari 25,5 persen menjadi 35,9 persen, sementara Prabowo dari 34,1 persen menjadi 33,6 persen, dan Anies cenderung turun dari 23,5 persen menjadi 20,4 persen. 

Baca Juga

“Prabowo cenderung menurun,” ujar Direktur Riset SMRC Deni Irvani dalam rilis resmi yang disiarkan secara virtual, Rabu (23/8/2023).

Deni menjelaskan bahwa populasi survei adalah seluruh warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berusia 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan. 

Sampel basis sebanyak 3710 responden dipilih secara random (stratified multistage random sampling) dari populasi tersebut dengan jumlah yang proporsional di setiap provinsi.

”Dari hasil survei ini dapat disimpulkan bahwa Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto bersaing sangat ketat, dan keduanya unggul atas Anies Baswedan jika pemilihan diadakan ketika survei dilakukan”, tutur Deni. 

SMRC juga melakukan simulasi efek popularitas head to head pada bakal calon presiden pilihan, yakni antara yang mengetahui Ganjar dan Prabowo (Dua Calon). SMRC menyebut apabila pengenalan terhadap kedua bakal calon berimbang, maka Ganjar unggul atas Prabowo. 

“Ganjar mendapatkan perolehan 46,3 persen, sedangkan Prabowo 42,5 persen, sementara yang tidak tahu/tidak menjawab 11,2 persen,” ujar Pendiri SMRC Saiful Mujani.

Untuk diketahui bahwa survei tersebut memiliki margin of error dengan jumlah secara nasional diperkirakan +/- 1.65 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen, asumsi simple random sampling.

Dukungan kepada Calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo terus mengalir. Berbagai elemen mesyarakat mulai mendeklarasikan dukungan dan komitmennya untuk memenangkan sosok yang dikenal sangat merakyat ini.

Kelompok relawan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, PS19 di Nusa Tenggara Barat (NTB) telah mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Usai deklarasi dukungan kepada Ganjar, mereka berkomitmen memenangkan capres yang Ganjar di NTB.

Eks relawan pejuang PS19 Ahmad Rozi mengatakan bahwa dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah itu dinilai relevan dengan visi dan misi keberlanjutan kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi)

"Kami dan teman-teman dengan adanya tiga orang capres, sepakat dukung Ganjar Pranowo. Tentu pilihan kami berdasarkan situasi terakhir secara nasional," kata Rozi seusai mendeklarasikan pejuang PS19FORGP24 di Lombok Timur, Rabu (23/8).

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement