Ahad 27 Aug 2023 00:05 WIB

Liam Payne Alami Infeksi Ginjal, Seperti Apa Gejalanya?

Infeksi ginjal merupakan kondisi yang perlu segera mendapatkan penanganan medis.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Friska Yolandha
Liam Payne personel One Direction
Liam Payne personel One Direction

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Belum lama ini, mantan anggota One Direction Liam Payne harus menunda jadwal konsernya karena mengalami infeksi ginjal akut. Kondisi ini memaksanya untuk dirawat di rumah sakit selama satu pekan. Apa itu infeksi ginjal?

Menurut Mayo Clinic, infeksi ginjal merupakan jenis dari infeksi saluran kemih. Infeksi ginjal biasanya bermula dari saluran uretra atau di kandung kemih. Infeksi pada area ini bisa menjalar ke salah satu atau kedua ginjal.

Baca Juga

"Infeksi ginjal juga dikenal sebagai pyelonephritis," ungkap Mayo Clinic, seperti dikutip melalui laman resminya pada Sabtu (26/8).

Infeksi ginjal merupakan kondisi yang perlu mendapatkan penanganan medis dengan segera. Bila tak ditangani dengan tepat dan segera, infeksi ginjal bisa menyebabkan kerusakan permanen pada ginjal.

Infeksi ginjal sering kali disebabkan oleh bakteri, khususnya jenis E coli. Bila infeksi ginjal tak ditangani dengan baik, bakteri yang menginfeksi juga dapat menyebar ke aliran darah dan memicu infeksi serius.

Agar infeksi ginjal bisa tertangani lebih awal, penting untuk mewaspadai gejala-gejalanya.

Berikut ini adalah gejala-gejala infeksi ginjal yang patut diwaspadai tersebut.

  1. Demam
  2. Menggigil
  3. Rasa terbakar atau nyeri ketika berkemih
  4. Lebih sering berkemih
  5. Rasa ingin berkemih terasa kuat dan berlangsung lama
  6. Nyeri bagian punggung, samping, atau selangkangan
  7. Mual dan muntah
  8. Keluar nanah atau darah di urin
  9. Urin berbau tidak sedap atau keruh
  10. Sakit di perut

Orang-orang yang mengalami gejala infeksi ginjal sangat dianjurkan untuk segera memeriksakan diri ke dokter. Masalah infeksi ginjal kerap ditangani dengan penggunaan antibiotik.

Penting juga untuk tidak mengabaikan gejala-gejala infeksi ginjal karena bila sudah berkembang lebih berat, infeksi ginjal dapat memicu komplikasi berbahaya. Dalam beberapa kasus, komplikasi tersebut bisa berupa keracunan darah, kerusakan di berbagai jaringan tubuh, atau kematian. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement