Selasa 29 Aug 2023 16:04 WIB

Kim Bum dan Maudy Ayunda Dikabarkan Jadi 'Pasutri Garut' di Film Baru, Warganet Heboh

Kim Bum dan Maudy Ayunda bakal bermain di film Tanah Air Kedua.

Rep: Fergi Nadira B/ Red: Qommarria Rostanti
Aktor Kim Bum. Kim Bum dikabarkan bakal bermain dalam film Tanah Air Kedua bersama Maudy Ayunda.
Foto: Dok. TVN
Aktor Kim Bum. Kim Bum dikabarkan bakal bermain dalam film Tanah Air Kedua bersama Maudy Ayunda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Media sosial dihebohkan kabar aktor Korea Selatan (Korsel) Kim Bum yang bakal beradu akting bersama aktris Maudy Ayunda. Kabar ini dimulai dari unggahan akun Instagram @infogarut yang menginformasikan bahwa Kim Bum dan Maudy Ayunda akan melangsungkan proses syuting pada Oktober mendatang.

Film tersebut akan berjudul Tanah Air Kedua yang menceritakan tentang sejarah yang berlatar Garut. Film juga dikabarkan merupakan adaptasi dari kisah warga Korea, Yang Chil-seong pada 1940-an.

Baca Juga

Dalam sejarahnya, Yang Chil-seong alias Komarudin (sebutan warga Garut saat itu) berjuang bersama warga Garut melawan penjajah yang menguasai Garut. Atas jasanya, Pemerintah Kabupaten Garut bersama Kedutaan Korsel berencana mengangkat kisahnya ke layar lebar usai mengadakan pertemuan khusus akhir pekan lalu di Jakarta.

"Kabarnya Kim Bum menjadi salah satu aktor Korea yang akan beradu peran bersama Maudy Ayunda di film berjudul Tanah Air Kedua, kata keterangan akun Instagram @infogarut dikutip Republika.co.id di Jakarta pada Selasa (29/8/2023).

"Kolaborasi syuting ini disampaikan oleh Bupati Garut Rudy Gunawan yang mengikuti pertemuan khusus dengan Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia pada Jumat (25/08/2023)," kata akun tersebut.

Warganet kemudian terkejut dan berharap kabar ini benar mewujud. Pasalnya basis penggemar Kim Bum dan Maudy sangat besar di Indonesia. Kim Bum juga akan melangsungkan fan meeting di Jakarta pada awal september ini.

"LU PADA UDA ADA DI JAMAN LIHAT KIM BUM BAKAL MAIN SAMA MAUDY AYUNDA SEBAGAI PASUTRI. Mana jadi orang Garut semoga beneran yaa, bakal keren nih pasti," kata akun @kdrama_manfess di platform X, yang dulunya Twitter.

"Sejauh ini, ini yang paling jauh. Siapa sangka Kim Bum main di Garut. Jangan lupa bawa oleh oleh dodol, kicimpring, sama cokodot ya buat keluarga di Korea," kata akun lain di X.

"Belum di konfirmasi tapi aku juga shock," kata akun lain.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement