Senin 11 Sep 2023 10:43 WIB

Tetap Awet Hingga 10 Hari, Begini Cara Simpan Pisang yang Benar

Anda bisa menyimpannya di kulkas setelah matang.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Natalia Endah Hapsari
Agar pisang tidak mudah busuk atau menghitam, Anda bisa menyimpannya dalam kulkas (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Agar pisang tidak mudah busuk atau menghitam, Anda bisa menyimpannya dalam kulkas (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pisang adalah salah satu buah yang dikonsumsi banyak orang. Namun, pisang memiliki umur simpan pendek, hanya sekitar dua hingga tiga hari jika dibeli saat warnanya kuning.

Jika dibeli saat masih hijau, buah tersebut mungkin memiliki waktu beberapa hari tambahan agar matang. Sebab, pisang hijau belum matang.

Baca Juga

Kulit pisang bisa menjadi mudah rusak sehingga memengaruhi kualitas buah di dalamnya dan mengurangi umur simpannya. Untuk membantu, para ahli telah berbagi beragam cara agar pisang bertahan lebih lama, bahkan hingga 10 hari.

Banyak orang menyimpan pisang mereka di dapur, di mangkuk buah, atau digantung di atas mangkuk buah agar tetap segar.