Selasa 12 Sep 2023 17:05 WIB

Dirut Madura United FC Bangga dengan Performa Tim di Awal Musim

Hingga pekan ke-11, Madura United berada di puncak klasemen sementara Liga 1.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Dirut Madura United Annisa Zhafarina Qosasih.
Foto: Republika/Prayogi.
Dirut Madura United Annisa Zhafarina Qosasih.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Madura United FC memiliki awal yang sempurna di BRI Liga 1 2023/2024. Hingga pekan ke-11, Madura United berada di puncak klasemen sementara dengan perolehan 23 poin dari tujuh kemenangan, dua imbang, dan dua kekalahan.

Skuad besutan Maurício Souza tersebut tampil meyakinkan sebagai tim terproduktif dengan catatan 21 gol dari 11 pertandingan.

Baca Juga

Direktur Utama PT PBMB Annisa Zhafarina Qosasi bersyukur karena bisa melihat Madura United berada di puncak klasemen sementara. Ia berharap Fachruddin Aryanto dkk bisa terus mempertahankan konsistensi hingga akhir musim. Annisa menilai Laskar Sapeh Kerrab telah berjuang maksimal sehingga bisa berada di titik ini.

"Alhamdulilah Madura united hingga pekan ke-11 ini berada di puncak insya Allah kita berharap semua bahwa bakal konsisten sampai paruh kedua. Alhamdulillah kita semua senang karena dari manajemen sudah bekerja keras dari awal musim membentuk tim sampai pada akhirnya benar-benar kompak dan cocok satu sama lain," kata Annisa dikutip dari Liga Indonesia Baru, Selasa (12/9/2023).

Di sisi lain, Annisa juga mengakui secara keseluruhan kompetisi bisa berjalan baik sesuai dengan yang diharapkan. Salah satu yang terpenting adalah kepastian jadwal sehingga lebih ramah dengan klub. "Lebih baik jadwalnya, juga lebih rapi, termasuk FIFA Matchday juga sudah cocok. Pemain kita yang dipanggil saat FIFA Matchday tidak mengganggu liga," ujarnya.

Annisa berharap agar BRI Liga 1 2023/2024 lebih baik ke depannya. Serta berharap semesta terus memberikan jalan kepada Madura United untuk meraih prestasi di musim ini.

"Melihat kondisi tim sekarang juga lagi bagus-bagusnya jadi insya Allah performa kita tidak menurun dan menjadi lebih baik. Dan tetap di atas setidaknya bertahan di empat besar agar masuk ke Championship Series," harap perempuan yang mengantongi sertifikasi Certificate of Advanced Studies (Football Management) UEFA itu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement