Rabu 13 Sep 2023 21:49 WIB

Mahfud MD Minta Publik Hati-Hati dengan Politik Identitas

Mahfud MD ingin pemilu 2024 ini menjadi momentum tumbuhkan partisipasi masyarakat.

Red: Teguh Firmansyah
Menko Polhukam Mahfud MD yakin Pemilu 2024 berjalan damai
Foto: Prayogi/Republika
Menko Polhukam Mahfud MD yakin Pemilu 2024 berjalan damai

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mohammad Mahfud Mahmodin mengajak semua pihak memaknai Pemilu 2024 sebagai momentum untuk menumbuhkan kesadaran partisipasi masyarakat. Mahfud juga mengingatkan akan bahayanya politik identitas.

"Saatnya membangun kesadaran bersama bahwa Pemilu 2024 menjadi momentum untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam berpartisipasi," kata Mahfud MD, sapaan akrab Mohammad Mahfud Mahmodin, saat menjadi pembicara kunci pada Forum Diskusi Keberagaman Menjadi Kekuatan Wujudkan Pemilu Bermartabat di Bandung, Jawa Barat, Rabu.

Baca Juga

Menurut dia, masyarakat yang sadar akan hak dan kewajibannya dalam demokrasi merupakan hal penting. "Peran para elite politik, terutama dalam konteks hari ini, adalah partai politik untuk menjadi teladan dalam membangun pemilu yang damai," kata Mahfud Md. sebagaimana dikutip dari keterangan tertulisnya.

Menkopolhukam meminta publik untuk berhati-hati terhadap politik identitas yang dimanfaatkan untuk mencapai kekuasaan.