Jumat 15 Sep 2023 06:32 WIB

Bunda, Coba Trik Belanja Cerdas dari Presenter Kondang Ini

Seorang ibu harus menjadi pembelanja yang cerdas.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Natalia Endah Hapsari
Presenter Indy Barends sering mengajak keluarganya berbelanja di toko serba ada sehingga tidak repot mendatangi beberapa toko.
Foto: MR DIY
Presenter Indy Barends sering mengajak keluarganya berbelanja di toko serba ada sehingga tidak repot mendatangi beberapa toko.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Saat pergi berbelanja, biasanya kita suka kalap. Melihat barang yang lucu dan menggemas, apalagi barang tersebut diskon, langsung saja dimasukkan keranjang. Padahal barang tersebut belum tentu dibutuhkan. Lalu bagaimana solusi berbelanja yang cerdas?

Presenter Indy Barends mengaku termasuk ibu-ibu yang doyan belanja. Bahkan Indy suka lupa waktu saat berbelanja. Hal itu kelas membuat suami dan kedua anaknya bete menunggu.

Baca Juga

Padahal sebenarnya mereka ini termasuk keluarga yang banyak mau atau disingkat Indy dengan BM. Apalagi kalau lagi belanja, semuanya membutuhkan waktu lama saat memilih barang. Tak heran bila saat pergi ke pusat perbelanjaan, mereka sering keluar masuk toko untuk mencari keperluannya masing-masing. "Kita itu kuartet BM, banyak maunya kalau belanja," ungkap Indy dalam ajang konferensi pers Semua Urusan, Semua Ketemu Disini, belum lama ini.

Untuk menyiasati hal itu, Indy mencari solusi dengan mengajak keluarganya berbelanja di toko serba ada. Toko yang menjual beragam barang kebutuhan untuk anak-anak sampai orang dewasa. Mulai dari kebutuhan dapur, keperluan kantor, keperluan sekolah bahkan untuk hobi sekalipun.

“Kalau kita belanja di beberapa toko atau tempat bisa repot karena tiap orang maunya buru-buru ke toko yang menjual barang-barang yang diincarnya. Nah, kalau di satu toko kan lebih enak, jadi punya waktu lebih banyak buat mencari dan memilih apa saja barang yang mau dibeli,” ujar Indy.

Indy mengatakan sebagai seorang ibu harus menjadi pembelanja yang cerdas. Ia harus bisa membagi waktu dan anggaran. "Kita harus cerdas memilih tempat untuk memenuhi bermacam-macam urusan anggota keluarga dengan efektif dan efisien, baik dari soal waktu, tenaga dan tentunya harus pintar memilih produk berkualitas tapi tetap juga bisa hemat," tambahnya.

Salah satu ritel yang menyediakan berbagai perlengkapan rumah tangga adalah MR.DIY. Dengan mendukung konsep “Always Low Prices”, MR.DIY Indonesia memberikan berbagai kemudahan berbelanja lengkap dalam satu tempat dengan harga hemat.

MR.DIY menawarkan lebih dari 18 ribu jenis produk dari berbagai kategori seperti peralatan rumah tangga, kebutuhan sekolah, otomotif, perkakas, elektronik sampai perhiasan dan kosmetik yang menjadikannya toko pilihan jutaan orang yang mencari beragam kebutuhan rumah tangga sehari-hari.

Presiden Direktur MR.DIY Indonesia, D. Cyril Noerhadi menhatakan baginya, pelanggan adalah prioritas dan MR.DIY Indonesia yang akan terus berusaha untuk memberikan lebih banyak manfaat bagi semua lapisan masyarakat di Indonesia. 

"Mulai dengan menyediakan berbagai kebutuhan sehari-hari melalui beragam produk yang lengkap dan berkualitas, hingga menawarkan harga yang terjangkau untuk membantu masyarakat agar bisa lebih hemat dalam memenuhi semua urusan sehari-hari," ujarnya.

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement