Sabtu 30 Sep 2023 15:20 WIB

Bank BJB Gandeng BMH Berikan Bantuan Paket Belajar di Rumah Qur'an Darul Ikhlas

Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Bank BJB terhadap masyarakat sekitar.

Bank BJB Cabang Letjen S Parman, Jakarta Barat, menyalurkan bantuan kepada Rumah Quran Darul Ikhlas Indonesia.
Foto: Dok. BMH
Bank BJB Cabang Letjen S Parman, Jakarta Barat, menyalurkan bantuan kepada Rumah Quran Darul Ikhlas Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bank BJB Cabang Letjen S Parman, Jakarta Barat, menyalurkan bantuan kepada Rumah Qur'an Darul Ikhlas Indonesia, di Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. Rumah Qur'an ini merupakan binaan BMH.

Bantuan diberikan berupa paket belajar, termasuk papan tulis, mikropon, buku tulis, Iqro, bingkisan santri, sayur hidroponik, dan paket nasi boks. Bantuan ini diterima langsung oleh Ustaz Amin Johari, pengasuh Rumah Qur'an Darul Ikhlas Indonesia. 

Baca Juga

"Terima kasih kepada BMH dan Bank BJB atas kebaikannya, memberikan kontribusinya kepada rumah quran kami," ujar Ust Amin Johari, dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/9/2023).

"Semoga santri-santri kami lebih semangat untuk belajar Al-Qur'an, sehingga mereka bisa menjadi harapan bangsa dan menjadi lebih baik," tambahnya.

Adi Yusuf selaku amil BMH Jakarta mengatakan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Bank BJB terhadap masyarakat sekitar. Ia berharap bantuan ini dapat memberikan dampak positif bagi para santri di Rumah Qur'an Darul Ikhlas Indonesia.

"Harapannya Bank BJB S Parman dapat memberikan dampak bagi masyarakat sekitar dalam hal ini melalui BMH khususnya anak bangsa yang sedang belajar di Rumah Quran," ujar Adi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement