Selasa 03 Oct 2023 15:41 WIB

Jaksel Catat Realisasi Investasi Rp 40,5 Triliun

Realisasi investasi semester I di DKI Jakarta sebesar Rp 79,4 triliun.

Rep: Eva Rianti / Red: Friska Yolandha
Ilustrasi investasi. Pemerintah Kota Jakarta Selatan mencatatkan angka realisasi investasi pada semester I tahun 2023 dengan angka yang positif yakni Rp 40,5 triliun.
Foto: Freepik
Ilustrasi investasi. Pemerintah Kota Jakarta Selatan mencatatkan angka realisasi investasi pada semester I tahun 2023 dengan angka yang positif yakni Rp 40,5 triliun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Kota Jakarta Selatan mencatatkan angka realisasi investasi pada semester I tahun 2023 dengan angka yang positif, yakni Rp 40,5 triliun. Angka tersebut merupakan setengah dari total realisasi investasi di DKI Jakarta pada Januari-Juni 2023.

“Realisasi investasi semester I di DKI Jakarta sebesar Rp 79,4 triliun. Itu artinya Jakarta Selatan menyumbangkan realisasi investasi lebih dari separuhnya,” kata Kepala Unit Pengelola Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (UP PMPTSP) Jakarta Selatan, Indarini Ekaningtyas, dalam keterangannya, Selasa (3/10/2023).

Baca Juga

Indarini mengatakan, realisasi investasi tersebut sangat menggembirakan. Pasarnya, angka investasi yang ditargetkan sebenarnya Rp 22 triliun dan ternyata terealisasi hingga 175 persen.

“Dengan pencapaian investasi tersebut, kota ini menempati urutan pertama dari enam wilayah kota atau kabupaten dalam pencapaian realisasi investasi di Jakarta,” ujar dia.

Indarini menjelaskan, bidang usaha yang banyak diminati oleh investor berasal dari sektor perumahan, perkantoran, dan transportasi. Adapun investasi terbesar datang dari luar negeri, seperti Singapura, China, dan Hong Kong.

Menurut dia, capaian tersebut terealisasi di antaranya karena berbagai akses layananan perizinan yang mudah. Dia berharap ke depan, kemudahan akses perizinan bisa terus meningkatkan minat para investor untuk menanamkan modal di Jaksel.

“Kami optimistis target investasi sebesar Rp 51,1 triliun hingga tahun inibisa tercapai,” kata dia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement