Selasa 10 Oct 2023 04:20 WIB

Kemarin, Erick Thohir Tinjau Stadion Hingga Permudah Penonton Nonton Piala Dunia

Kata Erick Piala Dunia U-17 merupakan pesta bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Gita Amanda
Ketua Umum (Ketum) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir bersama delegasi FIFA meninjau kesiapan Stadion si Jalak Harupat (SJH), Bandung, Senin (9/10/2023).
Foto: Dok. Republika
Ketua Umum (Ketum) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir bersama delegasi FIFA meninjau kesiapan Stadion si Jalak Harupat (SJH), Bandung, Senin (9/10/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ketua Umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir kemarin, Senin (9/10/2023) melakukan kunjungan meninjau kesiapan Stadion si Jalak Harupat (SJH), Bandung. Dalam kunjungannya Erick meminta Piala Dunia U-17 bukan sekadar event sepak bola, melainkan juga pesta bagi seluruh masyarakat Indonesia. 

Ikut mendampingi Erick dalam kunjungan ke SJH adalah Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Triadi Machmudin, FIFA Team Project Venue Management Christian Schmölzer, dan Venue Manager FIFA Sunny Kohli, dan Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha.

Baca Juga

"Alhamdulillah Pak Gubernur mendampingi, Pak Gubernur pasti mendukung karena ini pesta rakyat Jawa Barat juga, jadi kalau beliau mendampingi pasti semuanya beres, InsyaAllah," ujar Erick.

photo
Ketua Umum (Ketum) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir bersama delegasi FIFA naik kereta cepat Whoosh dari Stasiun Halim, Jakarta, ke Stasiun Tegalluar, Bandung, pada Senin (9/10/2023). Erick menyampaikan Whoosh akan berperan penting dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17. - (Dok.Republika)

 

Erick juga memberi kemudahan bagi para penonton di luar wilayah Badung yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Dunia U-17. Akan ada tiket bundling kereta cepat Whoosh selama gelaran Piala Dunia U-17. 

"Nanti juga kita tawarkan, kalau ada yang mau nonton dari Jakarta ke Bandung dan sebaliknya, bisa dengan tiket bundling untuk Whoosh dan pertandingannya," ujar pria yang digadang-gadang jadi calon wakil presiden (cawapres) dalam perjalanan Whoosh menuju ke Stasiun Tegalluar, Bandung.

Erick menyampaikan para penonton juga akan mendapatkan bus feeder untuk menuju stadion tempat berlangsungnya laga. Erick menyampaikan untuk harga tiket bundling dan mekanisme pembelian masih terus dimatangkan dan akan diumumkan setelah ada keputusan resmi. 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 10 4 5 1 13 7 17
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement