Selasa 10 Oct 2023 20:05 WIB

Gubernur se Tanah Papua Siap Menjalankan Percepatan Penurunan Stunting

Stunting akan menghambat kesehatan generasi muda Indonesia.

Program penurunan stunting.
Foto: Republika/ Bowo Pribadi
Program penurunan stunting.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Asosiasi Gubernur se Tanah Papua siap untuk menjalankan program strategis nasional yakni percepatan penurunan stunting, penanganan inflasi dan mengentaskan kemiskinan ekstrem serta percepatan kesejahteraan masyarakat.  

"Selain itu juga kami akan menjaga situasi yang aman dan terkendali dalam rangka menghadapi pemilu dan pilkada pada 2024 di Tanah Papua," kata Ketua Asosiasi Gubernur se Tanah Papua Paulus Waterpauw saat melakukan pertemuan bersama Wakil Presiden (Wapres) RI Ma'ruf Amin di Kantor Gubernur Papua, Selasa (10/10/2023).  

Baca Juga

Menurut Waterpauw, sesuai arahan dari Presiden RI Joko Widodo agar pihaknya terus meningkatkan sinergi dan melakukan penanganan serius khususnya pada empat Daerah Otonomi Baru (DOB) di Papua.  

"Karena infrastruktur pada empat DOB ini belum lengkap sehingga apa yang menjadi kendala di empat daerah itu bisa disampaikan kepada bapak Ma'ruf Amin sehingga bisa menjadi bagian lain yang akan ditindaklanjuti pemerintah pusat," ujarnya.  

Pihaknya berharap Asosiasi Gubernur se Tanah Papua biarlah menjadi sebuah kelembagaan yang nantinya bisa mewakili aspirasi di daerah masing-masing sehingga dijadikan satu paket untuk disampaikan ke pemerintah pusat.  

"Karena ini dalam pertemuan tadi wakil presiden juga telah mengingatkan kepala lembaga dan kementerian untuk mendukung percepatan pembangunan di empat DOB," katanya lagi.

Pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin yang telah menerima usulan dari Asosiasi Gubernur se Tanah Papua dalam rapat koordinasi.  

Asosiasi Gubernur se Tanah Papua dibentuk pada Maret 2023 bersama Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo.  

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement