Rabu 11 Oct 2023 16:40 WIB

Prabowo Minta Kebersihan Pantai Pangandaran Terus Dijaga

Prabowo mengapresiasi berbagai pihak yang peduli menjaga kebersihan lingkungan.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Irfan Fitrat
Prabowo Subianto disambut saat kedatangannya ke Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Cikidang, Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (11/10/2023).
Foto: Republika/ Bayu Adji P
Prabowo Subianto disambut saat kedatangannya ke Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Cikidang, Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (11/10/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, PANGANDARAN — Prabowo Subianto mengunjungi Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (11/10/2023). Kedatangan menteri Pertahanan, yang juga ketua umum Partai Gerindra, itu disambut oleh Susi Pudjiastuti dan ratusan warga lainnya di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Cikidang, Pantai Pangandaran.

Prabowo menyampaikan terima kasih atas sambutan meriah yang diberikan. Meskipun baru dua kali datang ke Kabupaten Pangandaran, ia mengaku selalu semangat. Ia juga terkesan dengan kepedulian masyarakat di Pangandaran untuk menjaga lingkungan pantai dan laut. “Ini sangat perlu dihormati dan dibanggakan,” ujar dia.

Baca Juga

Prabowo mengatakan, alam Pangandaran ini merupakan karunia Yang Maha Kuasa, yang dapat memberikan kehidupan bagi manusia di sekitarnya. Karena itu, ia meminta alam Pangandaran, termasuk pantai dan laut, terus dijaga, termasuk kebersihannya.

Dengan kebersihan yang terjaga, kata dia, dapat menambah daya tarik bagi wisatawan. “Dengan mereka datang, memberi kehidupan. Mereka datang ke restoran, ke warung, dan sebagainya. Tapi, kalau Pangandaran jadi kotor, tidak menarik lagi untuk datang. Jadi, saya sangat menghargai tokoh seperti Ibu Susi dan semua pegiat lingkungan, Pandu Laut. Luar biasa,” kata Prabowo.

Menurut Prabowo, menjaga alam adalah salah satu bukti cinta tanah air. Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan soal kekayaan laut Indonesia yang sangat besar. “Ini harus kita jaga dan harus dinikmati oleh seluruh rakyat. Jangan hanya orang asing datang ke sini ambil kekayaan kita,” katanya.

Susi Pudjiastuti menyambut kedatangan Prabowo ke Kabupaten Pangandaran. Mantan menteri Kelautan dan Perikanan itu memberikan apresiasi kepada Prabowo yang menunjukkan kepedulian terhadap nelayan dan kebersihan di Pangandaran. “Pak Prabowo juga memberikan 10 perahu dan mesin lengkap,” kata Susi.

Salah satu agenda saat kedatangan Prabowo ini adalah aksi bersih-bersih pantai. Soal kebersihan, Susi pun mengajak masyarakat Pangandaran untuk berperan aktif menjaganya.

“Kita jaga Pangandaran. Habis ini kita bersih pantai sampai selesai. Tidak boleh bubar sebelum bersih. Jadi, kita sambut Pak Prabowo dengan riang gembira dan semangat membersihkan pantai kita,” kata Susi.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement