Sabtu 14 Oct 2023 13:17 WIB

Terkait 4 Kandidat Cawapres, Zulhas akan Mengikuti Pemimpin

KIM sudah memilih pemimpin sehingga akan mengikuti keputusannya.

Para Ketua Umum di Koalisi Indonesia Maju (KIM) berfoto usai rapat di rumah kediaman Prabowo Subianto.
Foto: istimewa/doc humas
Para Ketua Umum di Koalisi Indonesia Maju (KIM) berfoto usai rapat di rumah kediaman Prabowo Subianto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, mengatakan setuju dengan pernyataan bacapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto terkait dengan cawapres. Zulkifli menyebut ikut pemimpin.

Pernyataan ini disampaikan Zulkifli Hasan menanggapi pertanyaan mengenai keputusan hasil rapat para ketua umum partai KIM,  di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jl. Kertanegara IV, Jakarta Selatan. "Kita sudah memilih pemimpin, oleh karena itu apa kata pemimpin, yang terbaik kita ikut," kata Zulkifli Hasan yang biasa disapa Zulhas tersebut.

Zulhas mengatakan setuju dengan pernyataan Prabowo Subianto."Yang disampaikan Pak Prabowo lebih dari cukup, semoga nanti ada keputusan terbaik,” ungkap Menteri Perdagangan tersebut.

Sebelumnya, pada pertemuan para ketum dibahas perkembangan politik terakhir menghadapi pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden beberapa hari ke depan."Tadi semua ketua partai menyampaikan pandangan-pandangannya dan terjadi suatu kesepakatan secara garis besar, terutama menyangkut arah perjuangan,”kata  Prabowo.

"Kemudian, garis besar program yang diperjuangkan, bahwa kita dengan menamakan diri kita Koalisi Indonesia Maju, kita tidak malu-malu, kita terang-terangan mengatakan bahwa kita berkomitmen, bertekad untuk melanjutkan arah pembangunan yang dirintis oleh pendahulu-pendahulu kita. Terutama fondasi yang solid, yang dibangun oleh Presiden Joko Widodo," ungkapnya.

Prabowo menyebut sudah ada kesepakatan di antara para ketum, sehingga kita tidak ada lagi keragu-raguan. "Ternyata kita sudah mencapai semacam soliditas,” kata Prabowo.

Terkait cawapres, Prabowo mengungkapkan sudah dilakukan diskusi, di mana setiap ketua partai menyampaikan pandangan-pandangannya yang akhirnya kita malam hari ini sudah mengerucut menjadi empat nama. Adapun ciri-ciri empat kandidat cawapres, Prabowo membeberkan asal para kandidat dari luar Jawa, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Dalam pertemuan ini,  Zulhas didampingi  Sekjen PAN Eddy Soeparno. Zulhas tampak mengenakan kemeja putih dan vest hitam. Pertemuan ini dihadiri Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketum Partai Gelora Anis Matta.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement