REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persik Kediri kembali menggelar latihan usai berlibur selama empat hari sejak laga terakhir meraka di pekan ke-15 BRI Liga 1 2023/2024 melawan Persita Tangerang pada 8 Oktober 2023. Saat ini, kompetisi BRI Liga 1 sedang dijeda selama kurang lebih dua pekan karena agenda FIFA Matchday kualifikasi Piala Dunia 2026.
Saat jeda kompetisi ini, pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide memberikan libur yang lebih panjang bagi pemain. Dia ingin agar kebugaran pemain tetap terjaga usai menjalani laga sebelumnya karena pemain banyak yang kelelahan. Sehingga dengan menjalani libur yang cukup tidak mempengaruhi performa di laga selanjutnya.
"Diliburkan agar kondisi kebugaran tetap terjaga," kata Marcelo dikutip dari Liga Indonesia Baru, Sabtu (14/10/2023).
Tim berjuluk Macan Putih itu mulai menggelar latihan pada Jumat (13/10/2023). Tim akan fokus pada persiapan menghadapi pekan ke-16 melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (21/10/2023). Latihan perdana difokuskan pada pemulihan dan evaluasi laga sebelumnya untuk perbaikan tim.
"Setelah libur saya fokus di recovery untuk mencapai kondisi optimal dan sudah siap menjalani laga selanjutnya," kata Marcelo Rospide.
Untuk laga selanjutnya melawan tim berjuluk Super Elja itu, pelatih asal Brasil itu mengaku telah mempelajari kekuatan tim melalui rekaman video mereka di laga-laga sebelumnya. Ia mengaku telah mengetahui dan mengantisipasi kelebihan dan kekurangan lawan. Di dua laga sisa putaran pertama BRI Liga 1 2023/2024 Persik mempunyai target besar. Macan Putih bertekad menyapu bersih dua kemenangan untuk bisa berada di 10 besar klasemen sementara.
"Kami targetkan untuk raih kemenangan di laga sisa. Kami sedang dalam tren yang bagus. Harus manfaatkan sebaik-baiknya," kata dia.