Ahad 15 Oct 2023 14:33 WIB

Kirim Surat Pemberitahuan ke KPU, Anies-Muhaimin Daftar 19 Oktober Pagi

Anies-Muhaimin mengirimkan surat pemberitahuan akan daftar ke KPU pada 10 Oktober.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Bilal Ramadhan
Pasangan Anies Rasyid Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar (Amin). Anies-Muhaimin mengirimkan surat pemberitahuan akan daftar ke KPU pada 10 Oktober.
Foto: @aniesbaswedan
Pasangan Anies Rasyid Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar (Amin). Anies-Muhaimin mengirimkan surat pemberitahuan akan daftar ke KPU pada 10 Oktober.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koalisi Perubahan telah resmi mengirimkan surat pemberitahuan pendaftaran pasangan Anies-Muhaimin sebagai capres-cawapres 2024. Surat pemberitahuan diterima Komisi Pemilihan Umum (KPU). Kamis (14/10) sore.

Sekjen DPP Partai Nasdem, Hermawi F Taslim membenarkan, sudah mengirim surat pemberitahuan pendaftaran pasangan Amin ke KPU. Dalam surat itu, pasangan Amin akan mendaftar ke KPU Kamis, 19 Oktober 2024 pada 08.00 WIB.

Baca Juga

"Sudah kami masukkan dan sudah diterima KPU," kata Hermawi melalui rilis yang diterima Republika, Ahad (15/10).

Tim Koalisi Perubahan mengirimkan surat pada Kamis 14 Oktober sekitar 15.00 dan diterima Staf Sekjen KPU RI. Sekjen DPP PKB, Hasanudin Wahid menambahkan, dengan surat itu proses pendaftaran segera diselesaikan.

Sehingga, pada saat hari pertama pendaftaran dibuka oleh KPU RI nanti, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar akan jadi pasangan capres-cawapres pertama yang langsung mendaftar untuk maju di Pilpres 2024.

"Insya Allah kami jadi pasangan pertama dan akan tiba sekitar pukul 08.00 pagi," ujar Hasanudin.

Sekjen DPP PKS, Habib Aboe Bakar menambahkan, rangkaian prosesi pendaftaran sedang dibahas secara internal dalam 1-2 hari terlebih dulu. Dalam waktu dekat, ia berharap, hasilnya akan segera diberitahukan.

"Yang pasti kami ingin prosesi pendaftaran akan semarak," kata Aboe.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement