Ahad 22 Oct 2023 05:46 WIB

Kembali Berlatih, Chiesa Bisa Perkuat Juventus di Markas AC Milan?

Federico Chiesa masih merasa ada gangguan di pahanya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang sayap Juventus Federico Chiesa.
Foto: EPA-EFE/ELISABETTA BARACCHI
Penyerang sayap Juventus Federico Chiesa.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Kabar baik untuk semua elemen di Juventus. Ini terkait situasi Federico Chiesa.

Chiesa telah kembali berlatih. Sebelumnya ia sempat dipanggil tim nasional (timnas) Italia untuk agenda Kualifikasi Piala Eropa 2024 menghadapi Malta dan Inggris. Sang winger mengundurkan diri karena merasakan ketidaknyamanan di pahanya.

Baca Juga

Chiesa dipulangkan ke Juve. Staf medis Bianconeri melakukan pemeriksaan. Hasilnya, eks Fiorentina ini tidak mengalami cedera otot serius.

Namun Chiesa masih merasa ada gangguan di paha. Sosok kelahiran Genoa itu beristirahat lebih dari sepekan. Hanya beraktivitas secara individu. Kondisinya berangsur pulih.

"Beberapa media termasuk Goal Italia dan Il Corriere dello Sport memberitakan, Chiesa sudah kembali berlatih dalam kelompok setelah menjalani program individual pada hari-hari sebelumnya," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Ahad (22/10/2023).

Sebuah kabar positif untuk si Nyonya Tua. Skuad polesan Massimiliano Allegri akan menghadapi AC Milan pada giornata kesembilan Serie A Liga Italia musim 2023/2024. Grande Partita.

Milan bertindak sebagai tuan rumah. Jadi duel tersebut berlangsung di Stadion San Siro. Tepatnya pada Senin (23/10/2023) pukul 01.45 WIB.

"Menurut Il Corriere dello Sport, perubahan haluan mungkin terlalu cepat bagi Chiesa untuk diberikan peran sebagai starter melawan Rossoneri, tetapi keterlibatannya dari bangku cadangan tidak dapat dikesampingkan," tambah laporan dari Football Italia.

Hadirnya sang bintang memberi angin segar untuk Allegri. Ia bisa memiliki banyak amunisi di area penyerangan. Sayangnya, ia harus jeli memanfaatkan jugadornya di lini tengah.

Stok gelandang Juventus terbatas. Paul Pogba dihukum tidak boleh bermain karena kasus doping. Nicolo Fagioli tersandung skandal judi ilegal. Sementara Il Diavolo mengalami krisis di sektor kiper.

Juve berada di posisi ketiga klasemen sementara Serie A. Dengan mengantongi 17 poin, si Nyonya Tua tertinggal empat angka di belakang Milan di singgasana.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 16 12 1 3 39 22 37
2 Napoli Napoli 16 11 2 3 24 13 35
3 Inter Inter 15 10 4 1 40 25 34
4 Fiorentina Fiorentina 15 9 4 2 28 17 31
5 Lazio Lazio 16 10 1 5 30 7 31
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement