Ahad 22 Oct 2023 07:12 WIB

Begini Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini

Cuaca Jakarta diperkirakan cerah berawan sepanjang hari

Red: Friska Yolandha
Penerjun payung beraksi dalam demo udara saat perayaan HUT ke-78 TNI di kawasan Monas, Jakarta, Kamis (5/10/2023). Cuaca Jakarta diperkirakan cerah berawan sepanjang hari.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Penerjun payung beraksi dalam demo udara saat perayaan HUT ke-78 TNI di kawasan Monas, Jakarta, Kamis (5/10/2023). Cuaca Jakarta diperkirakan cerah berawan sepanjang hari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan seluruh wilayah DKI Jakarta berawan dari siang hingga malam pada Ahad (22/10/2023).

BMKG melalui laman resmi https://bmkg.go.id/, Ahad, merinci Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Jakarta Timur juga berawan pada pagi hari. Sementara Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan cerah berawan.

Baca Juga

Lebih lanjut, suhu udara di Jakarta diperkirakan berada pada kisaran minimum 24 derajat hingga 34 derajat Celsius.

Sementara tingkat kelembaban udara diperkirakan berada pada kisaran 60-90 persen.

Sementara itu, hujan diprakirakan turun di beberapa kota besar. Hujan berintensitas ringan akan mengguyur wilayah Medan, Sumatra Utara.

Pada siang hari, hujan ringan berpeluang turun di wilayah Serang, Gorontalo, Bandung, Banjarmasin, Manokwari, Pekanbaru, dan Padang.

Sedangkan hujan berintensitas sedang akan turun di wilayah Tanjung Pinang dan Kota Jayapura. Adapun hujan lebat disertai petir akan mengguyur wilayah Banda Aceh, dan Pontianak.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement