Senin 23 Oct 2023 04:06 WIB

KPU Makassar Goes to Pesantren Sosialisasi Pemilu Pemilih Pemula

Pesantren menjadi tempat pemilih pemula yang harus diedukasi.

Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi sosialisasi KPU.
Foto: ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Ilustrasi sosialisasi KPU.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- KPU Makassar, Sulawesi Selatan(Sulsel) dalam memperingati Hari Santri Nasional 2023 menggelar kegiatan "Goes to Pesantren" untuk mensosialisasikan pesta demokrasi kepada para pemilih pemula di lembaga pendidikan keagamaan tersebut. 

Koordinator Divisi Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih, Partisipasi masyarakat dan SDM KPU Makassar Endang Sari di Makassar, Ahad, mengatakan, Hari Santri Nasional salah satu momen untuk mensosialisasikan tentang kepemiluan.

Baca Juga

Pada sosialisasi pemilih pemula itu, pihak KPU Makassar memilih untuk nonton bareng (nobar) film Kejarlah Janji karya sineas kenamaan Indonesia, Garin Nugroho, di Pesantren Darul Arqam Gombara.

Kegiatan nonton  bareng di pesantren ini, katanya  merupakan strategi sosialisasi pendidikan pemilih khususnya kepada pemilih muda agar pesan-pesan kepemiluan bisa disampaikan dengan lebih ringan dan efektif.