Senin 23 Oct 2023 13:09 WIB

Doll Enggan Komentari Kekalahan Persija Atas Rans Nusantara

Gol Persija lewat Witan Sulaeman menjelang laga usai dianulir wasit.

 Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll.
Foto: Muhammad Noor Alfian
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persija Jakarta harus menelan kekalahan 2-1 atas Rans Nusantara FC pada pertandingan Liga 1 di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi, Ahad (22/10/2023).

Persija sebenarnya sempat mencetak gol penyama kedudukan menjelang pertandingan usai, saat upaya Witan Sulaeman masuk ke gawang Rans.

Baca Juga

Namun, gol Witan tersebut tidak disahkan oleh wasit. Ini membuat Rans mampu mempertahankan keunggulan sampai peluit panjang berbunyi.

Pelatih Persija Thomas Doll menolak memberi komentar pada sesi konferensi pers setelah pertandingan.

"Saya merasa ini saat yang tepat untuk tidak mengatakan apa-apa karena saya tidak ingin berkomentar mengenai sepak bola, mengenai pertandingan, dan itu saja," ujar Doll.

Kekalahan dari Rans memperpanjang catatan nirkemenangan Persija menjadi empat pertandingan beruntun.

Kekalahan ini juga menjadi kekalahan kandang pertama bagi Persija saat melakoni Liga 1 musim 2023/2024. Ini membuat tim berjuluk Macan Kemayoran itu tertahan di posisi ke-11 di klasemen sementara dengan koleksi 20 poin.

Sedangkan bagi Rans, kemenangan atas Persija membuatnya naik ke posisi ketiga dengan koleksi 29 poin.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement