Senin 23 Oct 2023 13:33 WIB

Keadaan Orang Saleh dan Orang Jahat di Alam Kubur

Orang saleh akan mendapatkan pertolongan.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi orang saleh sedang beribadah.
Foto: EPA-EFE/SHAHZAIB AKBER
Ilustrasi orang saleh sedang beribadah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Keadaan orang yang saleh di alam kubur jauh berbeda dibanding dengan orang jahat lagi fasik serta ingkar kepada Allah. Ketika masih di alam barzah, orang-orang saleh telah ditampakkan baginya keindahan surga yang akan menjadi tempat abadinya. Sedang bagi orang jahat akan dinamakan neraka dengan siksaannya yang pedih, yang akan menjadi tempatnya kelak. 

Ada sebuah hadits yang menjelaskan tentang keadaan dari  seseorang yang telah meninggal ketika telah dimasukan ke dalam kubur. Bila orang yang meninggal itu adalah orang saleh maka dia tak memiliki rasa kekhawatiran dan rasa takut sedikitpun. Sebaliknya orang yang jahat akan merasa takut dan khawatir menghadapi pertanyaan para malaikat. Maka malaikat akan menanyai mereka.

Baca Juga

Setelahnya, kepada orang saleh, Allah menyingkapkan celah sehingga orang saleh tersebut bisa melihat keindahan surga dan apa-apa yang ada di dalamnya. Sedangkan kepada orang jahat, Allah menyingkapkan celah sehingga orang jahat itu melihat pedihnya siksa neraka. 

 عَنْ ابْنِ أَبِي ذِئْبٍ عَنْ مُحَمَّدِ بْنِ عَمْرِو بْنِ عَطَاءٍ عَنْ سَعِيدِ بْنِ يَسَارٍ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِنَّ الْمَيِّتَ يَصِيرُ إِلَى الْقَبْرِ فَيُجْلَسُ الرَّجُلُ الصَّالِحُ فِي قَبْرِهِ غَيْرَ فَزِعٍ وَلَا مَشْعُوفٍ ثُمَّ يُقَالُ لَهُ فِيمَ كُنْتَ فَيَقُولُ كُنْتُ فِي الْإِسْلَامِ فَيُقَالُ لَهُ مَا هَذَا الرَّجُلُ فَيَقُولُ مُحَمَّدٌ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ جَاءَنَا بِالْبَيِّنَاتِ مِنْ عِنْدِ اللَّهِ فَصَدَّقْنَاهُ فَيُقَالُ لَهُ هَلْ رَأَيْتَ اللَّهَ فَيَقُولُ مَا يَنْبَغِي لِأَحَدٍ أَنْ يَرَى اللَّهَ فَيُفْرَجُ لَهُ فُرْجَةٌ قِبَلَ النَّارِ فَيَنْظُرُ إِلَيْهَا يَحْطِمُ بَعْضُهَا بَعْضًا فَيُقَالُ لَهُ انْظُرْ إِلَى مَا وَقَاكَ اللَّهُ ثُمَّ يُفْرَجُ لَهُ قِبَلَ الْجَنَّةِ فَيَنْظُرُ إِلَى زَهْرَتِهَا وَمَا فِيهَا فَيُقَالُ لَهُ هَذَا مَقْعَدُكَ وَيُقَالُ لَهُ عَلَى الْيَقِينِ كُنْتَ وَعَلَيْهِ مُتَّ وَعَلَيْهِ تُبْعَثُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ وَيُجْلَسُ الرَّجُلُ السُّوءُ فِي قَبْرِهِ فَزِعًا مَشْعُوفًا فَيُقَالُ لَهُ فِيمَ كُنْتَ فَيَقُولُ لَا أَدْرِي فَيُقَالُ لَهُ مَا هَذَا الرَّجُلُ فَيَقُولُ سَمِعْتُ النَّاسَ يَقُولُونَ قَوْلًا فَقُلْتُهُ فَيُفْرَجُ لَهُ قِبَلَ الْجَنَّةِ فَيَنْظُرُ إِلَى زَهْرَتِهَا وَمَا فِيهَا فَيُقَالُ لَهُ انْظُرْ إِلَى مَا صَرَفَ اللَّهُ عَنْكَ ثُمَّ يُفْرَجُ لَهُ فُرْجَةٌ قِبَلَ النَّارِ فَيَنْظُرُ إِلَيْهَا يَحْطِمُ بَعْضُهَا بَعْضًا فَيُقَالُ لَهُ هَذَا مَقْعَدُكَ عَلَى الشَّكِّ كُنْتَ وَعَلَيْهِ مُتَّ وَعَلَيْهِ تُبْعَثُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ تَعَالَى

Artinya: Telah menceritakan kepada kami Abu Bakar bin Abu Syaibah telah menceritakan kepada kami Syababah dari Ibnu Abu Dzi'b dari Muhammad bin Amru bin Al Atha dari Sa'id bin Yasar dari Abu Hurairah dari Nabi SAW beliau bersabda: 

 

Lihat halaman berikutnya >>>

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement