Selasa 24 Oct 2023 13:45 WIB

Ten Hag Sesumbar Kemenangan Jadi Harga Mati Saat MU Meladeni Copenhagen

MU telah mengalami dua kekalahan pada dua laga pembuka Liga Champions.

Para pemain Manchester United mendengarkan pelatih Erik ten Hag selama sesi latihan tim di Trafford Training Center di Carrington, Inggris, Senin (23/10/2023).
Foto: Nick Potts/PA via AP
Para pemain Manchester United mendengarkan pelatih Erik ten Hag selama sesi latihan tim di Trafford Training Center di Carrington, Inggris, Senin (23/10/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Manchester United (MU) Erik ten Hag menyebut timnya harus meraih kemenangan atas FC Copenhagen pada matchday ketiga Grup A Liga Champions 2023/2024. Laga akan berlangsung di Old Trafford pada Rabu (25/10/2023) pukul 02.00 WIB.

Ten Hag beralasan, MU telah mengalami dua kekalahan pada dua laga pembuka Liga Champions, yakni saat dikalahkan Bayern Muenchen dengan skor 3-4 dan Galatasaray dengan skor 2-3.

Baca Juga

“Kami harus memenangkan setiap pertandingan, tetapi jika Anda melihat grupnya, jika Anda kalah di dua pertandingan pertama maka selanjutnya Anda harus menang,” ujar Ten Hag pada jumpa pers jelang lawan Copenhagen, melansir keterangan tertulis klub melalui laman resminya, Selasa (24/10/2023).

Nirpoin pada penyisihan grup Liga Champions membuat klub berjuluk Iblis Merah itu menjadi juru kunci, berjarak empat poin dari posisi kedua yang dihuni klub raksasa Turki, Galatasaray.

“Kami ingin menang, untuk memberikan penghormatan kepada Sir Bobby Charlton (legenda klub yang baru meninggal dunia),” ucap Ten Hag.

Di sisi lain, laga nanti akan menjadi pertandingan penuh emosi bagi Rasmus Hojlund. Pasalnya, striker berusia 20 tahun itu akan bertemu dengan klub lamanya yang telah dibela sejak Juli 2016 dari mulai akademi, naik ke tim kelompok umur, hingga memperkuat tim senior sebelum kemudian hijrah ke klub Austria, Sturm Graz, pada Januari 2022.

Selain itu, mantan stiker Atalanta tersebut juga akan bertemu saudaranya yaitu Oscar Hojlund yang juga memperkuat klub raksasa Denmark tersebut.

“Dia tumbuh di sana, di klub ini dan Anda tahu dia akan memiliki motivasi tinggi,” ujar Ten Hag mengomentar soal Hojlund.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement