Selasa 24 Oct 2023 22:04 WIB

Seperti Apa Nepotisme yang Dilarang Agama?

Dalam Alquran banyak kisah-kisah yang mengarah pada nepotisme.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Muhammad Hafil
Dalam Alquran banyak kisah-kisah yang mengarah pada nepotisme. FOTO:   Alquran  (ilustrasi).
Foto: Dok Republika
Dalam Alquran banyak kisah-kisah yang mengarah pada nepotisme. FOTO: Alquran (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Nepotisme menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah kecenderungan untuk mengutamakan (menguntungkan) sanak saudara sendiri terutama dalam jabatan. Sifat ini oleh sebagian manusia dikatakan negatif atau buruk. Karena itu, bagaimana nepotisme menurut Islam?

Musthofa Mu'in dalam bukunya berjudul Menggapai Kebahagiaan yang Hakiki menjelaskan bahwa dalam Alquran banyak kisah-kisah yang mengarah pada nepotisme. Ia mencontohkan seperti hampir para nabi-nabi terdahulu adalah dari keluarga sendiri. Nabi Musa adalah saudara nabi Harun sekaligus menantu nabi Syuaib, nabi Ibrahim adalah ayah dari nabi Ismail. 

Baca Juga

Begitu juga para Khulafaur Rasyidin hampir mereka adalah keluarganya sendiri. Abu Bakar Ash Shiddiq dan Umar bin Khattab keduanya adalah merupakan mertua dari nabi Muhammad SAW. Begitu pula Utsman bin Affan dan Ali bin Abi Thalib keduanya adalah menanti nabi Muhammad SAW. 

Dalam bukunya itu Musthofa Mu'in berpendapat selama nepotisme menajdi wajar selagi dimandatkan kepada keluarga yang mempunyai kemampuan di bidangnya. Namun hal itu dilarang bila keluarga tidak mempunyai kemampuan.