Sabtu 04 Nov 2023 15:03 WIB

In Picture: Inilah Deretan Mobil-Mobil Baru Honda

Honda menampilkan mobil-mobil barunya dengan teknologi elektrifikasi..

Rep: Firkah Fansuri dari Tokyo, Jepang./ Red: Firkah fansuri

Mobil konsep Honda Sustaina (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

Mobil konsep sport Honda Prelude (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

Autonomos Cruise Origin (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

Honda Autonomos work (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

Honda CI-MEV (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

Honda Prologue (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

Afeela (FOTO : Republika/Firkah Fansuri)

inline

REPUBLIKA.CO.ID,TOKYO--Honda Motor Co Ltd memperkenalkan berbagai  produk serta teknologi mobilitas terbarunya yang meliputi mobil, sepeda motor, power product, pesawat, serta model konsep lainnya di ajang Japan Mobility Show 2023. 

Pameran otomotif yang sebelumnya dikenal sebagai Tokyo Motor Show berlangsung sejak Oktober 2023 hingga 5 November 2023 bertempat di Tokyo Big Sight, Tokyo, Jepang.

Baca Juga

Tema yang diusung oleh booth Honda dalam pameran kali ini adalah "Honda DREAM LOOP”. Melalui tema ini Honda menyampaikan gambaran masa depan di mana beragam impian orang akan terus berkembang, dimulai dari produk dan layanan mobilitas yang mencerminkan impian Honda.

Booth Honda dirancang untuk memamerkan impian dan inisiatif yang telah diwujudkan oleh Honda dan gambaran kehidupan sehari-hari orang pada masa depan ketika impian Honda menjadi kenyataan.

Berikut adalah deretan mobil listrik Honda yang dipamerkan dalam Japan Motors Show 2023.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement