REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Perpanjang kontrak Piotr Zielinski dan Napoli masih tertunda dengan dua klub raksasa Serie A Liga Italia terus mengamati situasi sang pemain.
Menurut La Gazzetta dello Sport, Sabtu (4/11/2023) pemain Polandia itu menolak tawaran terbaru dari mamajemen Napoli.
Kubu i Partenopei mengusulkan untuk menurunkan gajinya sebesar 1 juta euro sehingga menjadi 2,5 juta euro dengan kontrak hingga 2027 mendatang.
Awalnya, Zielinski berharap untuk mendapat tawaran menarik dari pihak klub setelah membawa Napoli menjuarai Liga Italia 2022/2023.
Dengan macetnya pembicaraan Zielinski bersama manajemen Napoli. Dua klub besar Italia Juventus serta Inter Milan berencana membajak servis pemain 29 tahun.
Sumber yang sama menambahkan eksekutif Juventus sudah beberapa kali bertemu dengan agennya Bartolomej Bolek. Mereka akan mengonfirmasi upah saat ini untuk tiga musim ke depan.
Sedangkan, Inter Milan bisa menawarkan hingga 4 juta euro per tahun. Istri dan keluarga Zielinski mendesak untuk tetap tinggal di Italia, yang merupakan salah satu alasan utama mengapa ia menolak pindah ke Arab Saudi.
Petinggi Napoli akan mempertimbangkan tawaran musim dingin dari pihak asing jika tidak ada kemajuan terkait pembicaraan kontrak baru.
Zielinski masih jadi pemain andalan Napoli musim ini dengan mencatat 13 penampilan dari 13 paga yang dimainkan Azzurri di lintas ajang 2023/2024.
Napoli saat ini bertengger di peringkat kelima klasemen Liga Italia dengan mengoleksi 18 poin via lima menang, tiga seri dan dua kekalahan.