Ahad 05 Nov 2023 23:25 WIB

BI Fasilitasi Promosi Wisata Candi Muaro Jambi

Wisata Candi Muaro Jambi bisa disandingkan dengan berbagai kegiatan budaya.

Red: Fuji Pratiwi
Pengunjung berfoto di Candi Tinggi, Kawasan Cagar Budaya Nasional (KCBN) Muarojambi, Jambi, Kamis (5/5/2022).
Foto: ANTARA/Wahdi Septiawan
Pengunjung berfoto di Candi Tinggi, Kawasan Cagar Budaya Nasional (KCBN) Muarojambi, Jambi, Kamis (5/5/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAMBI -- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Jambi membantu memfasilitasi promosi wisata cagar budaya nasional Candi Muaro Jambi melalui pergelaran Kenduri Budaya.

Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Jambi Hermanto di Jambi, Ahad (5/11/2023), mengatakan, BI juga berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan ekonomi melalui potensi unggulan daerah seperti pariwisata di kawasan Candi Muara Jambi.

Baca Juga

"Ada beberapa faktor mengapa kami memilih Candi Muaro Jambi di antaranya lokasi candi yang relatif dekat dari Kota Jambi dengan kualitas infrastruktur jalan yang baik sehingga memudahkan wisatawan berkunjung," kata Hermanto.

Selain lokasi, Candi Muaro Jambi, menurutnya, memiliki daya tarik utama yaitu keberadaan nilai warisan bersejarah yang tidak dimiliki oleh kawasan wisata lain di Indonesia. Aktivitas di destinasi wisata candi ini memiliki potensi untuk terus dikembangkan dan disandingkan dengan berbagai kegiatan budaya untuk semakin meningkatkan minat kunjungan masyarakat.